London (ANTARA News) - Keluarga Besar ASEAN di Madrid mendukung keketuaan Indonesia di ASEAN, Duta Besar negara-negara ASEAN di Madrid sepakat untuk melakukan kegiatan bersama dalam wadah ASEAN.

Salah satu wujud kegiatan tersebut adalah digelarnya pertandingan bowling yang melibatkan seluruh staf dan keluarga lima kedutaan besar negara-negara ASEAN di Madrid yaitu Indonesia, Filipina, Malaysia, Thailand, dan Vietnam.

Sekretaris Tiga KBRI Madrid, Krisnawati Desi Purnawestri kepada ANTARA London, Selasa mengatakan pertandingan yang diprakarsai KBRI Madrid untuk pertama kalinya diadakan melibatkan staf kedutaan besar ASEAN beserta keluarga.

Pertandingan persahabatan bowling dibuka dengan lemparan bola secara bersama-sama kelima duta besar ASEAN, dilanjutkan dengan pertandingan yang diikuti sekitar 70 peserta untuk memperebutkan 5 trophy.

Kelima thropy masing-masing untuk kategori high score putra, high game putra, high score putri, high game putri, dan the best team.

Selain pertandingan olahraga dan kegiatan keakraban lainnya, kegiatan yang direncanakan selama masa keketuaan Indonesia di ASEAN adalah seminar mengenai ASEAN bekerjasama dengan Kementerian Luar Negeri Spanyol dan Casa Asia. (ZG/S006/K004)

Editor: Kunto Wibisono
COPYRIGHT © ANTARA 2011