Homs (ANTARA News/SANA-0ANA) - Para imam dan khatib masjid di Provinsi Homs menekankan pentingnya meningkatkan persatuan nasional dan menyadarkan generasi muda, untuk menghadapi dan menggagalkan konspirasi serta mengatasi kesalahan guna membangun masa depan Suriah dengan cinta, keamanan dan stabilitas.

Pertemuan Menteri Wakaf Muhammad Abdul-Sattar al-Sayyed, para imam dan pengkhotbah menggarisbawahi pentingnya menggagalkan semua plot yang mentargetkan persatuan rakyat Suriah dan martabat, keamanan dan stabilitas mereka.

Mereka memuji program reformasi yang dipimpin oleh Presiden Bashar al-Assad yang memenuhi tuntutan masyarakat Suriah dan merespon dengan cepat kebutuhan ekonomi dan kemanusiaan.

Sementara itu, Menteri Wakaf Islam berbicara tentang peran para pengkhotbah dalam menyebarkan persahabatan, persatuan nasional dan reformasi, menyerukan kepada mereka untuk berkontribusi dalam menggagalkan persekongkolan yang bertujuan untuk merusak keamanan dan stabilitas Suriah.

Ia juga menyerukan agar tidak membuat Jumat sebagai hari yang menakutkan dan kerusuhan, serta memperingatkan siapapun yang ingin menggunakan masjid untuk menabur hasutan dan sabotase yang mentargetkan Islam, dan pesan itu mendapat tempat utama.
(Uu.H-AK/S008)

Editor: Priyambodo RH
COPYRIGHT © ANTARA 2011