Paris (ANTARA News) - Evian mendapat promosi dari Ligue 2 Prancis setelah meraih kemenangan 2-1 atas 10 pemain Stade Reims, Jumat.

Evian, yang sekarang telah mengumpulkan 64 poin dengan satu pertandingan tersisa, tidak bisa tersingkir dari tiga besar setelah gol menjelang pertandingan berakhir dari Cedric Cambon membawa mereka meraih tiga poin.

Evian, yang disponsori grup perusahaan makanan Danone, telah mendapat promosi dari National (divisi tiga) musim lalu dan belum pernah bermain pada liga papan atas.

Tim urutan kedua Dijon, yang bermain imbang 1-1 di kandang melawan Boulogne-sur-Mer, sekarang menghimpun 62 poin dan tampaknya akan bergabung dengan Evian di Ligue 1 setelah mereka unggul atas tim urutan keempat Le Mans dengan selisih tiga poin dan selisih gol yang jauh lebih baik (plus 16 berbanding plus 10).

Arles-Avignon dan RC Lens sudah terdegradasi dari Ligue 1, demikian Reuters melaporkan. (F005/A011/K004)

Editor: Kunto Wibisono
COPYRIGHT © ANTARA 2011