Kairo (ANTARA News) - Bekas menteri keuangan Mesir Yussef Boutros Ghali dijatuhi hukuman 40 tahun penjara dengan tuduhan korupsi dalam sidang yang tidak dihadirinya, demikian AFP, Sabtu.

Hakim Magdi Ghoneim dari pengadilan pidana Kairo menghukum Ghali 15 tahun karena menghamburkan uang rakyat dengan menggunakan mobil-mobil yang ditahan di pabean dan 15 tahun karena menyalahgunakan jabatannya untuk memperoleh keuntungan pribadi dari dana kementerian itu.

Ghali yang berada di luar negeri, adalah satu dari sejumlah menteri rezim bekas presiden Hosni Mubarak yang menghadapi pengadilan sebagai bagian dari penyelidikan luas oleh penguasa militer baru negara itu terhadap kecurangan pejabat pemerintah.(*)
SYS/S008

Editor: Jafar M Sidik
COPYRIGHT © ANTARA 2011