Jakarta (ANTARA News) - CEVA Logistics, salah satu perusahaan rantai pasokan terkemuka di dunia, kini telah memiliki kantor cabang di Balikpapan, Kalimantan Timur.

Kantor cabang ini mulai beroperasi pada bulan Maret 2011. Melalui kantor cabang ini CEVA akan lebih memperkuat kehadirannya di Indonesia, dengan menawarkan layanan lengkap yang mencakup pengurusan bea cukai, manajemen pengangkutan (freight management), pergudangan, transportasi domestik, dan value added services.

Dengan menempatkan cabang baru di Balikpapan, kawasan yang terkenal dengan industri pertambangan dan perminyakannya, akan memudahkan CEVA melayani kebutuhan industri minyak, gas, dan pertambangan secara lebih efisien.

Industri energi merupakan salah satu sektor kunci pertumbuhan yang akan difokuskan oleh CEVA untuk pertumbuhan bisnisnya di Indonesia.

"Saya senang sekali melihat cabang baru kami di Balikpapan telah dibuka dan beroperasi penuh. Ini merupakan langkah penting karena kami selalu ingin memperluas jaringan kami ke pulau Kalimantan," kata Kevin Burrell, Managing Director CEVA di Indonesia, dalam siaran pers.

"Balikpapan adalah salah satu lokasi yang strategis untuk menawarkan solusi 'supply chain' bagi para pelanggan global kami. Kami akan terus memperluas jaringan kami karena kami berupaya untuk memberikan akses mudah bagi pelanggan kami dan memperluas jangkauan kami di pasar Indonesia," tambahnya.

(ENY/S026)

Pewarta:
Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2011