Merak (ANTARA News) - PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry Cabang Utama Merak mengoperasikan 19 kapal Roll on Roll of (roro) untuk atasi antrean ribuan truk.

"Hari ini hanya 19 kapal roro yang beroperasi di Pelabuhan Merak, danwalaupun jumlahnya sedikit diharapkan dapat mengurangi antrean," kata Kepala Cabang PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Utama Merak, La Mane, Jumat.

Antrean kendaraan yang masih di jalan layang Cikuasa Atas, Merak katanya, dikarenakan adanya peningkatan volume kendaraan sebanyak 15 persen, ditambah lagi adanya dimensi kendaraan sebanyak 50 persen.

"Untuk dimensi kendaraan ini yang sangat merepotkan kami, akibat dimensi itu, satu kendaraan besar saat ini memerlukan tempat dua kendaraan. Jadi kalau kami amati ukuran kendaraan sekarang besar-besar dibandingkan tahun-tahun sebelumnya," katanya menjelaskan.

Terpisah, Manager Operasional PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Utama Merak, Zailis Anas menjelaskan, kapal yang beroperasi hanya 19 tersebut, lebih sedikit dari hari sebelumnya.

"Kemarin kapal roro yang beroperasi 24 unit, dan tadi pagi lima kapal masuk dalam perawatan," katanya menjelaskan.

Meskipun kapal roro yang beroperasi tidak sebanyak hari sebelumnya, Zailis mengaku dapat melayani secara maksimal.

"Dengan pengoperasian kapal 19 unit, saya berkeyakinan dapat memberikan pelayanan kepada konsumen, karena dari peningkatan volume saat ini masih seimbang," katanya menjelaskan.

(ANT-152/B012)

Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2011