Mamuju (ANTARA News) - Jajaran Kepolisian Resor Mamuju, Sulawesi Barat, kembali berhasil menggagalkan rencana penyelundupan kayu hitam sebanyak 100 batang ke Malaysia setelah dilakukan pengejaran sekitar 5 mil dari pantai Mamuju.

Kapolres Mamuju, AKBP Darwis Rincing di Mamuju, Selasa, menyampaikan, aparatnya berhasil menghentikan aksi rencana penyelundupan kayu yang diberangkatkan dari daerah Tampapadang sekitar 25 kilometer dari Mamuju pada pukul 21.00 Wita, Senin (25/7).

"Aparat kami memburu pelaku dengan menggunakan speedboat yang sedang memuat kayu hitam sebanyak 100 batang dengan panjang empat meter. Saat itu enam pelaku telah berada sekitar lima mil dari pantai Mamuju," kata dia.

Menurutnya, pengungkapan kasus pencurian kayu ilegal ini berdasarkan hasil pengembangan yang dilakukan oleh tim reserse sejak seminggu terakhir.

"Ini juga berkat kerjasama antara kepolisian dengan masyarakat sehingga upaya penyelundupan kayu ini berhasil kami gagalkan. Saat ini barang bukti berupa kapal dan 100 batang kayu hitam ini sementara diamankan di dermaga Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Mamuju," kata dia.

Untuk sementara kata Darwis, enam ABK yang merupakan tersangka masing-masing imisial, Jo, As, At, Nk, Sa dan Ar hingga kini masih diamankan di Polres untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Ia menyampaikan, selama ini aparatnya sangat konsentrasi untuk mewaspadai adanya aksi upaya penyelundupan kayu hitam ke luar daerah atau ke negara Malaysia.

"Kayu hitam merupakan jenis kayu yang dilindungi Undang-Undang. Makanya, aparat kami setiap saat melakukan pemantauan untuk menekan menjamurnya aksi pencurian kayu di Mamuju," ucap Darwis.

Karena itu kata dia, pihaknya akan lebih serius melakukan pengawasan untuk mengurangi praktek kegiatan pembalakan kayu hitam karena kuat dugaan masih banyak pelaku lain yang melakukan kegiatan sama.

"Kawasan hutan di Mamuju menjadi lapangan empuk untuk melakukan pencurian kayu hitam yang harganya sangat menggiurkan. Makanya, pengawasan dan partisipasi masyarakat sangat diharapkan untuk menghentikan praktek illegal logging," terangnya.

Operasi rutin yang dilakukan dalam beberapa bulan terakhir ini kata Darwis, penagkapan kali ini bukan yang pertama kalinya namun beberapa bulan yang lalu juga berhasil menggagalkan upaya penyelundupan kayu hitam ke negara Malaysia. (ACO/K004)

Editor: Kunto Wibisono
COPYRIGHT © ANTARA 2011