Jakarta (ANTARA) - Platform tekfin DANA merayakan ulang tahun keempatnya dengan menghadirkan empat inovasi produk terbarunya.

Keempat inovasi terbaru tersebut akan segera hadir dalam aplikasi DANA dan bisa dimanfaatkan pengguna untuk berbagai kebutuhan.

"Pembaruan yang kami sebut 'Inov4si Untuk Negeri' ini merupakan wujud terima kasih kami atas kepercayaan dari seluruh pengguna dan mitra kepada DANA," kata Chief of Product DANA Indonesia Rangga Wiseno, dalam jumpa pers daring, Jumat.

Baca juga: Aplikasi PeduliLindungi bisa diakses dari dompet digital

Baca juga: DANA mitra resmi program Kartu Prakerja gelombang baru


Rangga menjelaskan, DANA telah bertumbuh pesat baik dari segi jumlah pengguna yang kini sudah lebih dari 100 juta penguna, dengan rata-rata 8 juta transaksi per hari.

Selain itu, terdapat 5 ribu online merchant, termasuk lebih dari 500 ribu UMKM yang memanfaatkan DANA Bisnis.

"Kami meyakini bahwa teknologi berbasis open platform yang kami miliki mampu membawa perubahan bagi percepatan literasi dan inklusi keuangan digital," kata Rangga.

Adapun empat inovasi terbaru yang akan hadir dalam aplikasi DANA adalah sebagai berikut.

DANA Pay
Lewat pembaruan yang dilakukan, aplikasi DANA kini memiliki kemampuan mengombinasikan metode pembayaran (melalui saldo DANA, kartu debit maupun kredit) manakala saldo pengguna tidak mencukupi jumlah pembayaran.

DANA memungkinkan transaksi tetap berjalan selagi pengguna melakukan top-up untuk memenuhi saldo yang tidak mencukupi. Selanjutnya, pembayaran akan terselesaikan secara otomatis.

Untuk memudahkan pengguna, pembayaran juga dapat dilakukan dengan menggunakan DANA VIZ (Visual Identity AuthoriZation).

Rapor DANA
Fitur baru ini ditujukan sebagai platform pengetahuan bagi pengguna untuk meningkatkan literasi, membangun kebiasaan yang lebih baik dalam pengelolaan keuangan, hingga memberikan rekomendasi bagi pengguna untuk menentukan langkah finansialnya.

Pembayaran STNK via Signal
DANA kini telah terintegrasi dengan Samsat Digital Nasional (Signal) untuk memudahkan pengguna membayar STNK. Pembayaran ini dapat ditemukan pada kategori Biller.

Caranya, pengguna cukup memasukkan nomor tagihan dalam kolom yang disediakan lalu melakukan pembayaran menggunakan saldo DANA maupun kartu debit yang telah disimpan di dompet digital DANA.

Kirim uang dan tarik tunai di Alfamart
DANA memungkinkan penggunanya untuk mengirim uang kepada penerima yang tidak memiliki rekening bank dan aplikasi DANA untuk menarik uang diterimanya melalui Alfamart.

Baca juga: DANA masih kaji soal layanan kripto di platform

Baca juga: Tembus 100 juta pengguna, DANA komitmen akomodir kebutuhan masyarakat

Baca juga: Platform LandX salurkan urun dana Rp158 miliar untuk UKM


 

Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Alviansyah Pasaribu
COPYRIGHT © ANTARA 2022