Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita dari Kantor Berita ANTARA pada Minggu (24/4) menarik perhatian pembaca, mulai dari mekanisme penggratisan tarif tol jika terjadi antrean kendaraan di gerbang tol hingga lonjakan penumpang arus mudik Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, yang sudah terjadi sejak 22 April 2022.

Berikut informasinya:


1. Menhub sebut mekanisme tarif tol gratis akan diatur Polri

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan mekanisme rencana penerapan tarif tol gratis jika terjadi antrean kendaraan di gerbang tol melebihi dari satu kilometer saat mudik Lebaran 2022 akan diatur oleh Kakorlantas Polri.

Baca selengkapnya di sini

 

2. BPKN dukung Presiden larang ekspor minyak goreng

Ketua Badan Perlindungan Konsumen Nasional (BPKN) Rizal Halim mendukung penuh kebijakan Presiden Joko Widodo setelah memutuskan untuk menghentikan sementara ekspor minyak goreng dan bahan bakunya mulai 28 April 2022.

Baca selengkapnya di sini

 

3. Pertamina pastikan operasional dan layanan lancar jelang mudik

Direktur Rekayasa dan Insfrastruktur PT Pertamina Patra Niaga Eduward Adolof Kawi didampingi Executive General Manager Region Sumbagsel Rama Suhut meninjau pelaksanaan Satgas Ramadhan Idul Fitri (RAFI) ke sejumlah sarana dan fasilitas Pertamina yang ada di wilayah Lampung.

Baca selengkapnya di sini

 

4. AP II: Lonjakan penumpang di Bandara Soetta terjadi sejak 22 April

PT Angkasa Pura (AP) II Persero menyebutkan bahwa lonjakan penumpang arus mudik Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, sudah terjadi sejak 22 April 2022 sesuai yang diprediksi sebelumnya.

Baca selengkapnya di sini

 

5. World Bank ajak anak muda terlibat aktif buat perubahan budaya digital

Senior Technology Advisor World Bank Lesly Goh mengajak anak muda untuk menjadi pembuat perubahan ekonomi di masa depan dengan terlibat dalam pergeseran pola pikir mengenai budaya digital.

Baca selengkapnya di sini


Baca juga: Inspeksi Bandara Soetta, Menhub apresiasi masyarakat mudik lebih awal
Baca juga: Jumlah penumpang Terminal Kalideres naik empat kali lipat
Baca juga: Dirjen Migas ESDM pastikan kebutuhan BBM di jalur mudik terpenuhi


 

Pewarta: Indra Arief Pribadi
Editor: Faisal Yunianto
COPYRIGHT © ANTARA 2022