Palangka Raya (ANTARA) - Bank Indonesia Perwakilan Kalimantan Tengah menyiapkan uang kuartal sebanyak Rp3,3 triliun, sebagai upaya memenuhi kebutuhan masyarakat di provinsi setempat pada bulan suci Ramadhan dan Idul Fitri 1443 Hijriah.

Uang kuartal tersebut dipersiapkan untuk penarikan secara tunai melalui kantor layanan dan mesin ATM milik perbankan yang ada di provinsi ini, kata Kepala BI Kalteng Yura Djalins di Palangka Raya, Rabu.

"Termasuk memenuhi kebutuhan uang di lima kas titipan di Kalteng, yakni Buntok, Muara Teweh, Sampit, Pangkalan Bun dan Nanga Bulik," tambahnya.

Berdasarkan perkiraan BI Kalteng, kebutuhan uang kuartal di provinsi setempat selama periode Ramadhan hingga Idul Fitri tahun ini mencapai Rp2,4 miliar. Jumlah ini mengalami peningkatan sekitar 13 persen dari realisasi 2021 yang berkisar Rp2,1 triliun.

Yura mengatakan, perkiraan peningkatan itu karena aktivitas ekonomi yang telah muncul sejak triwulan IV 2021, pelonggaran Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), dan persiapan libur panjang Idul Fitri 2022.

"Ada tiga langkah strategis kami persiapkan guna memastikan ketersediaan di uang di masyarakat, baik itu terkait jumlah nominal, jenis pecahan yang sesuai, tepat waktu serta dalam kondisi layak edar," ucapnya.

Langkah strategis itu, lanjut dia, melaksanakan kegiatan kas keliling luar kota pada paruh pertama Ramadhan kepada perbankan di daerah yang berada di luar Kas Titipan, yakni Pagatan, Samuda, Seruyan, Parenggean, Pundu, Kereng Pangi dan Kasongan. Termasuk di dalam kota secara retail menggunakan aplikasi PINTAR.

"Kemudian, melakukan optimalisasi distribusi uang ke lima Kas Titipan di Kalteng, serta bersinergi dengan perbankan di provinsi ini dalam memberikan layanan penukaran kepada masyarakat yang tersebar di 47 titik loket," katanya.

BI Kalteng pun mengajak masyarakat untuk berperilaku belanja bijak sesuai kebutuhan, berhemat dan merawat rupiah guna mendorong kesadaran masyarakat semakin Cinta, Bangga dan Paham rupiah.

"Itu tercermin juga dalam tema Ramadhan/Idul Fitri yang diusung tahun ini oleh Bank Indonesia secara nasional, yakni 'Serambi Rupiah Ramadhan: belanja Baik dan Rawat Rupiah'," ujar Yura.


Baca juga: BI siapkan uang kartal sebesar Rp920 miliar di Kaltara
Baca juga: BI Papua siapkan uang kartal Rp2,1 triliun jelang Idul Fitri
Baca juga: Selama Ramadhan-Idul Fitri, BI siapkan uang kartal Rp152 triliun
Baca juga: Bank Indonesia Malang siapkan uang kartal Rp3,66 triliun untuk Lebaran

Pewarta: Kasriadi/Jaya W Manurung
Editor: Subagyo
COPYRIGHT © ANTARA 2022