Jember, (ANTARA News) - Mengisi kegiatan hari Pers dan HUT Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) ke 60, puluhan wartawan bersama Muspida, masyarakat dan para relawan Jember, Jawa Timur, menanam sejuta pohon di lokasi bencana banjir di Dusun Gunung Pasang, Desa Kemiri, Kecamatan Panti. Bupati Jember, MZA Djalal, didampingi Muspida, Adminstratur Perhutani Jember, Teguh, dan pejabat Taman Nasional Meru Betiri Jember, menanam pohon Mahoni, Johar, Kenitu dan Jati. Kepala Dishutbun Jember, Dwijo Sulastiono, Kamis (23/2) mengatakan untuk program reboisasi tahun 2006 ini, pihaknya mendapat anggaran dari pemerintah pusat sebesar Rp1,5 miliar dan dari pemerintah Kabupaten Jember, sebesar Rp500 juta. Dia mengatakan ada 10 - 16 titik daerah yang kini kondisi hutannya gundul dan perlu segera mendapat penanganan serius dengan penanaman kembali, seperti di daerah Baban Silosanen terjadi kerusakan seluas 4.000 Ha, dan daerah Panti yang kini masih dalam pendataan. Ditambahkan dia, kerusakan kawasan hutan di Jember mencapai 1.500 hektare, dan yang sudah ditanami kembali baru sebesar 100 Ha. Untuk itu, katanya, agar bisa memulihkan kondisi hutan yang rusak dibutuhkan waktu sekitar enam tahun dengan anggaran setiap tahunnya mencapai Rp10 miliar.(*)

COPYRIGHT © ANTARA 2006