Jakarta (ANTARA News) - Tuan rumah Indonesia Warriors gagal mengatasi Westport Malaysia Dragons dan menyerah 80-93 dalam lanjutan kompetisi ASEAN Basketball League (ABL) 2012 di Stadion Britama Sportmall Kelapa Gading Jakarta, Sabtu.

Penampilan Warriors terlihat antiklimaks dibandingkan dengan penampilan pertama minggu lalu ketika mengalahkan tuan rumah Singapore Slingers dengan skor telak 79-59.

Meski didukung sekitar 1.500 penonton, Warriors hanya mampu unggul lebih dulu pada kuarter pertama dan mulai keteteran sejak pertengahan kuarter kedua.

Pada awal kuarter kedua, Dragon yang selalu ketinggalan secara perlahan memperkecil selisih angka menjadi 31-33 dan 33-34.

Lemparan tiga angka Tiras Jamaal Wade membuat tim tamu berbalik unggul 36-34 dan sejak itu, Warriors yang diasuh pelatih asal AS John Todd Purves selalu dalam posisi tertekan dan sulit untuk bangkit lagi.

Berbeda dengan penampilan saat mengalahkan Singapore Slingers di Arena Tertutup SIngapura, Warriors tampil serba salah dan banyak lemparan-lemparan atau serangan yang gagal menghasilkan angka.

Duo pemain asal AS Larry Jonathan Smith dan Steven Thomas yang pada pertandingan sebelumnya sulit ditembus lawan, kali ini sering kesulitan untuk membendung serangan Dragons yang juga dimotori dua pemain impor berkulit hitam Tiras Jamal Wade dan Brian Michael Williams.

Pada kuarter ketiga, kerja sama Mario Wuysang dan Smith mampu memperkecil ketinggalan Warriors dengan selisih lima angka, namun kembali tercecer dengan selisih 16 angka saat kedudukan 53-69.

Keunggulan Dragon dalam "rebound" melalui Wade dan Williams, membuat tuan rumah Warrior tidak bisa berbuat banyak dan semakin jauh tertinggal dengan selisih lebih dari sepuluh angka.

Dragon yang pada pertandingan pertama juga mengalahkan San Miguel Beermen asal Filipina, semakin tidak tertahankan untuk merebut kemenangan kedua dengan skor 93-80.

Mario Wuysang yang pada pertandingan sebelumnya tampil gemilang dengan menyumbang 23 angka, kali ini mencetak 16 angka.

Skor tertinggi diraih oleh Steven Thomas dengan 26 angka, disusul rekannya sesama asal AS Larry Jonathan Smith dengan 23 angka.

Angka teringgi untuk Dragons dicetak Tiras Jamaal Wade dengan 22 angka, disusul Patrick Jan Cabahug (21) dan Brian Michael Williams dengan 20 angka.

Pada pertandingan berikutnnya, Warriors akan bertandang ke Manila menghadapi tuan rumah AirAsia Phillipine Patriots pada 28 Januari mendatang.
(a032)

Editor: Aditia Maruli Radja
COPYRIGHT © ANTARA 2012