Roma (ANTARA News/AFP) - Gelandang bertahan Inter Milan, Thiago Motta, telah `memberi lampu hijau` untuk pindah ke Paris Saint Germain, menurut agennya, Dario Canovi.

"Pertandingan malam ini dapat menjadi pertandingan terakhir Tiago dengan seragam Inter, sebagai pemain ia telah memberi lampu hijau pada PSG untuk melakukan transfer," kata Canovi kepada radio CRC menjelang pertandingan Inter melawan Napoli di ajang Piala Italia, Rabu.

"Kami belum mendiskusikan rincian keuangan dengan klub Prancis tersebut sebab kedua klub masih berusaha mencapai kesepakatan."

Menurut sumber-sumber AFP, kesepakatan tersebut akan segera dicapai, dengan Motta akan diikat kontrak berdurasi tiga setengah tahun, dengan nilai kontrak sebesar 4,5 juta euro per tahun.

Inter awalnya meminta transfer sebesar sepuluh juta euro, yang kemudian dinaikkan lagi sebesar tiga juta euro dengan berbagai bonus.

Motta (29) merupakan pemain internasional Italia kelahiran Brazil, dan telah bermain sebanyak delapan pertandingan dan menyumbang satu gol untuk Timnas Italia.

Sebelumnya, ia pernah bermain untuk Barcelona, Atletico Madrid, dan Genoa.
(H-RF/I015)

Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2012