Jakarta (ANTARA News) - Mantan Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur hanya menjalani pemeriksaan lengkap (general chekc-up) rutin di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta. "Gus Dur hanya `check-up` rutin biasa, tidak betul kalau beliau sakit. Selain itu, beliau hanya butuh istirahat," kata asisten pribadi Gus Dur, Sulaiman, kepada ANTARA, Jumat. Menurut dia, pemeriksaan kesehatan itu sudah rutin dilakukan oleh Gus Dur yang akan menjalani "general check up" pada Jumat siang. Dr. Umar Wahid, dokter yang menangani kondisi kesehatan Gus Dur, mengatakan belum bisa memberikan penjelasan mengenai kondisi kesehatan cucu pendiri NU Hadratussyekh Hasyim Asy`ari itu. "Maaf saya belum bisa memberikan penjelasan, saya masih rapat dengan tim dokter yang lain. Sabar nanti akan kami jelaskan kondisi kesehatan beliau," ujar adik kandung Gus Dur itu saat dihubungi secara terpisah. Kerabat Gus Dur di Ciganjur, Suparto, mengatakan bahwa Gus Dur dirawat di Paviliun Soepardjo Roestam RSCM sejak Rabu (8/3) malam. "Beliau kelelahan saja karena banyak tamu yang datang ke rumah dan beliau juga memiliki jadwal acara di luar yang sangat padat," ujarnya. (*)

COPYRIGHT © ANTARA 2006