Madrid (ANTARA News) - Ronaldo mengakhiri masa paceklik golnya dengan mencetak satu angka untuk Real Madrid dan menyamakan kedudukan 1-1 saat menghadapi Real Zaragoza pada lanjutan pertandingan kompetisi Liga Spanyol, Kamis dinihari WIB. Pemain sepakbola asal Brazil itu mencetak gol dari jarak sekitar 10 meter dengan memanfaatkan bola liar pada injury time babak kedua, sekaligus menjadi gol pertamanya dalam tujuh kali bertanding. Gol Ronaldo berhasil meredam keunggulan Zaragoza yang lebih dulu memimpin lewat gol pemain Argentina Diego Milito pada awal babak kedua. Gol itu merupakan gol pertama Real dalam empat pertandingan dan tim itu melorot ke urutan ketiga, satu angka di bawah Osasuna yang menang untuk ketiga kalinya saat membungkam tamu mereka Real Sociedad 2-0. "Saya kembali mencetak gol dan hal itu membuat saya sedikit santai menghadapi pertandingan berikutnya," diakui Ronaldo seperti disiarkan televisi Canal Plus. "Saya berjuang hingga akhir permainan. Tim ini menunjukkan karakternya. Kami tetap berjuang kendati dalam kondisi tidak baik di sekitar kami. Kami harus tetap melakukan hal seperti tadi," katanya. Valencia melorot ke urutan keempat setelah ditaham imbang 1-1 oleh saingan mereka Villarreal, yang seharusnya sudah memenangi pertandingan bila Santiago Canizares tidak dapat menjinakkan tendangan penalti yang dilakukan Juan Roman Riquelme. Dengan sisa sembilan pertandingan lagi, Barcelona, yang sempat kecolongan sebelum mengalahkan Getafe 3-1 di kandang sendiri, Selasa, memimpin kelasemen sementara dengan mengantungi 67 poin, 12 angka lebih banyak dibanding Osasuna dan 13 angka dari saingannya, Real. Valencia menurun satu tingkat dalam perburuan tempat ke putaran final Liga Champions kendati masih memiliki celah tujuh angka dengan Deportivo Coruna, yang naik ke urutan kelima setelah menang 2-1 atas tim papan bawah Malaga, merupakan kemenangan pertama mereka dalam tiga bulan ini. Osasuna mendapat kesempatan menyodok ke urutan kedua setelah Barca, berkat tendangan voli pemain tengah Inaki Munoz pada menit keenam serta penalti menit akhir yang dilakukan Patxi Punal. Kekalahan Sociedad membuat mereka semakin terancam kedudukannya di zona degradasi, hanya memiliki celah dua angka dengan Real Betis, Alaves dan Athletic Bilbao yang sama-sama mengantungi 30 poin. Betis memperoleh kemenangan vital 1-0 di kandang sendiri atas Racing Santander, Bilbao bermain imbang dengan tamunya Espanyol sedangkan Alaves menang 1-0 di kandang sendiri atas Celta Vigo. Ronaldo Dipanggil Pelatih Real Madrid Juan Ramon Lopez Caro memanggil kembali Ronaldo dan David Beckham untuk memenuhi barisan pemain dalam usaha mengusahakan melahirkan gol pertama mereka dalam tiga pertandingan. Namun Zaragoza yang menikmati penampilan para pemainnya terutama pada babak pertama ketika serangan duet Milito dan Ewerthon menimbulkan masalah di barisan bertahan Real. Milito, yang mencetak empat gol saat melawan Real ketika Zaragoza mengalahkan mereka 6-1 pada kejuaraan Piala Raja bulan lalu, tidak berhasil menembus gawang lawan termasuk ketika tendangan tajamnya dihadang Iker Casillas pada akhir babak pertama, tapi pemain dari Argentina itu tidak membuat kesalahan pada babak kedua. Ia berhasil melakukan tembakan yang menembus celah antara penjaga gawang Real dan bek tengah Alvaro Mejia, sehingga si kulit bundar menggetarkan jala, setelah terlebih dahulu Ewerthon menguasai sayap kanan dan mengirim bola ke tengah lapangan. Beckham nyaris menyamakan kedudukan lewat tendangan bebas menjelang akhir pertandingan dan ia berperan besar saat lahir gol Ronaldo pada injury time itu. Cesar gagal mengusir bola yang datang ke daerah berbahaya sementara pemain dari Brazil itu dengan mahir menjinakkan bola liar dan membuat ancaman besar yang akhirnya menggetarkan jala gawang Zaragoza dan lahirlah angka yang amat berarti untuk tim itu, demikian AFP. Hasil pertandingan: Rabu, 22 Maret Real Zaragoza 1 Diego Milito (48) Real Madrid 1 Ronaldo (90+2) - - - Alaves 1 John Aloisi (86pen) Celta Vigo 0 - - - Athletic Bilbao 1 Francisco Yeste (90+6) Penalti gagal: Aduriz (36) Espanyol 1 Juanfran (39) - - - Deportivo Coruna 2 Victor (55,71) Malaga 1 Duda (35) Kartu merah: Juan Rodriguez (90+6), Alexis (90+6) - - - Osasuna 2 Inaki Munoz (6), Francisco Punal (90pen) Real Sociedad 0 - - - Real Mallorca 1 Victor (16) Cadiz 0 - - - Real Betis 1 Edu (38) Racing Santander 0 Kartu merah: Pablo Pinillos (30) -------- Valencia 1 Ruben Baraja (38) Kartu merah: Miguel Angel Angulo (44) Villarreal 1 Diego Forlan (70) Penalti gagal: Juan Riquelme (82) Babak pertama: 1-0; Penonton: 51.000 - - - Pertandingan berikutnya: Kamis, 23 Maret (GMT) Atletico Madrid v Sevilla (2100) Sabtu, 25 Maret (GMT) Villarreal v Real Betis (1700) Malaga v Barcelona (1900) Athletic Bilbao v Osasuna (2100) Minggu, 26 Maret (GMT) Celta Vigo v Real Mallorca (1600) Getafe v Real Sociedad (1600) Racing Santander v Real Zaragoza (1600) Espanyol v Alaves (1600) Sevilla v Valencia (1600) Real Madrid v Deportivo Coruna (1800) Cadiz v Atletico Madrid (2000) Klasemen: 1 Barcelona 29 21 4 4 69 26 67 2 Osasuna 29 17 4 8 41 32 55 3 Real Madrid 29 16 6 7 51 27 54 4 Valencia 29 14 11 4 39 24 53 5 Deportivo Coruna 29 13 7 9 40 33 46 6 Celta Vigo 29 14 3 12 29 29 45 7 Sevilla 28 13 6 9 36 30 45 8 Villarreal 29 11 12 6 39 28 45 9 Atletico Madrid 28 11 9 8 39 27 42 10 Real Zaragoza 29 9 13 7 39 38 40 11 Getafe 29 10 7 12 38 39 37 12 Racing Santander 29 7 11 11 26 33 32 13 Espanyol 29 8 7 14 30 46 31 14 Real Mallorca 29 7 10 12 29 43 31 15 Real Betis 29 7 9 13 25 39 30 16 Athletic Bilbao 29 7 9 13 31 38 30 17 Alaves 29 7 9 13 31 45 30 18 Real Sociedad 29 8 4 17 35 55 28 19 Cadiz 29 6 8 15 20 37 26 20 Malaga 29 5 7 17 30 48 22. (*)

Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2006