Jakarta (ANTARA) - Aws al-Bander adalah seorang seniman asal Irak yang mahir membuat lukisan di atas kaca. Karya-karyanya mencerminkan gagasan yang terinspirasi oleh warisan Baghdad dan sejarah kuno Irak.

"Saya mengkhususkan diri di bidang pembuatan lukisan di atas kaca sejak tahun 1990-an ketika kesenian ini berkembang selama periode embargo (internasional) di Irak, karena saat itu sulit untuk mendapatkan cat," kenang al-Bander.

Gemar melukis di atas kaca sejak kecil, seniman Irak itu lebih senang menggunakan gambar buatan tangan meski kini telah muncul teknologi modern untuk melukis di atas kaca di Irak. Dia percaya bahwa sentuhan seorang seniman mencerminkan kreativitasnya dan memberikan nilai seni tinggi yang tak tergantikan.
 
Aws al-Bandar mewarnai salah satu lukisan di atas kaca buatannya di bengkel kerjanya di Baghdad, Irak, pada 7 September 2022. (Xinhua/Khalil Dawood
 
 

 

Pewarta: Xinhua
Editor: Desi Purnamawati
COPYRIGHT © ANTARA 2022