Jakarta (ANTARA/JACX) - Pada 13 September 2022, terdapat video yang memperlihatkan mendiang Ratu Kerajaan Inggris Elizabeth II sedang mengunjungi sebuah ruangan yang berisi berbatang-batang emas.

Video berdurasi sembilan detik itu merupakan kumpulan foto Elizabeth II bersama sejumlah orang yang tampak mengamati deretan rak berisi emas batangan.

Sementara, narasi yang disematkan pada unggahan itu menyatakan emas-emas batangan itu merupakan emas milik Ratu Elizabeth II.

Emas-emas yang tampak pada unggahan di platform TikTok itu disebut disimpan di ruang bawah tanah.

Berikut narasi yang disematkan pada unggahan TikTok itu:
"Simpanan emas 24 karat Ratu Elizabeth, yg tersimpan di ruang bawah tanah.
Halo apa kabar pejuang logam mulia yg ngumpulin emas mulia 0.001 gram."


Video tentang emas dan Ratu Elizabeth II itu telah disukai lebih dari 179 ribu pengguna lain TikTok dan diunggah kembali oleh lebih dari enam ribu pengguna lainnya.

Lantas, benarkah mendiang Ratu Elizabeth II menyimpan emas-emas batangan miliknya di ruang bawah tanah sebagaimana tampak pada unggahan video TikTok itu?
 
Unggahan hoaks yang menyatakan mendiang Ratu Elizabeth II memiliki emas berbatang-batang yang disimpan di ruang bawah tanah. (TikTok)


Penjelasan:
Klaim unggahan TikTok yang menyebut mendiang Ratu Elizabeth II memiliki berbatang-batang emas yang disimpan di ruang bawah tanah itu merupakan kabar bohong atau hoaks.

Faktanya, foto-foto yang dikompilasi sebagai video dan tampak pada unggahan di TikTok itu merupakan foto dari Kantor Berita Reuters, seperti tampak pada situs Alamy.

Keterangan yang menyertai foto-foto itu adalah Ratu Elizabeth II bersama suaminya, Pangeran Philip mengunjungi brangkas emas Bank Inggris di London, pada 13 Desember 2012.

Dilansir dari BBC, emas-emas yang saat itu dikunjungi Ratu Elizabeth II merupakan cadangan resmi Departemen Keuangan Inggris dan simpanan dari 30 negara lain.

Dengan demikian, emas-emas yang tampak pada unggahan itu bukan milik pribadi Ratu Elizabeth II.

Klaim: Ratu Elizabeth II simpan berbatang-batang emas 24 karat di ruang bawah tanah
Rating: Salah/hoaks

Cek fakta: Hoaks! The Simpsons prediksi kematian Ratu Elizabeth II pada 2022

Cek fakta: Hoaks! Video Ratu Elizabeth beri makan anak Afrika seperti binatang

Cek fakta: Hoaks! Ratu Elizabeth meninggal karena vaksin COVID-19

Pewarta: Tim JACX
Editor: M Arief Iskandar
COPYRIGHT © ANTARA 2022