Jakarta (ANTARA) - Apple dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk memindahkan pabrik iPad dari China ke India.

Reuters, mengutip laporan CNBC, disiarkan Selasa, menuliskan ibahwa Apple sedang berdiskusi dengan para pejabat di India. Informasi itu didapatkan dari dua narasumber yang dekat dengan pemerintahan India.

Apple sejauh ini tidak berkomentar mengenai isu pemindahan pabrik dari China ke India.

India adalah pasar ponsel terbesar kedua setelah China.

Apple pada akhir September mengumumkan pemindahan produksi iPhone, termasuk iPhone 14 ke India.

Analis industri memperkirakan Apple memindahkan 5 persen produksi iPhone 14 ke India pada akhir tahun ini.

Kemampuan produksi iPhone di pabrik India diperkirakan memiliki rasio 1:4 pada 2025, yang berarti satu dari empat iPhone adalah buatan India.

Baca juga: Apple rilis iPadOS 16 bersama dengan iOS 16.1

Baca juga: Apple perbarui iPad Pro dengan prosesor teranyar M2

Baca juga: Apple kembangkan "dock" pengisi daya dan speaker iPad

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
COPYRIGHT © ANTARA 2022