Jakarta (ANTARA News) - Dwiki Darmawan, musisi dan dedengkot kelompok musik etnik Krakatau, akan menggelar konser religius bertajuk "Menembus Batas". "Saya sedang mempersiapkan konser musik religius, judulnya `Menembus Batas`," kata Dwiki, ketika dijumpai di sela peluncuran sinetron "Rindu-Rindu Asmara", di Jakarta, Selasa. Dalam hal ini dia bertindak selaku pencipta lagu dan musik tema cerita. Konser "Menembus Batas", katanya, didukung musik orkestra dengan 90 pemain, 10 perkusionis dan paduan suara 60 orang. Pertunjukan yang diklaimnya sebagai spektakuler itu rencananya bakal digelar di Planery Hall JCC Senayan, Jakarta, pada 30 Agustus mendatang. Dwiki juga mengungkapkan bahwa ide untuk menyelenggarakan konser musik religius adalah bentuk apresiasi dari dirinya kepada musisi-musisi Islami yang ia kagumi. "Mereka orang-orang yang saya kagumi, di antara ada Opik, Melly Guslaw, Syam Bimbo dan Sherina," katanya. Penetapan waktu penyelenggaraan konser pun dikaitkan dengan hari ulang tahunnya yang ke-40. "Agustus nanti saya berulangtahun yang ke-40. Nah, kesempatan ini ingin saya gunakan untuk memberikan penghargaan kepada teman-teman musisi," ujarnya. Menurut Dwiki, selama ini ia melihat banyak sekali konser musik pop yang digelar, dan jarang sekali konser musik religius digarap secara besar-besaran. Berangkat dari kenyataan itu, ia merasa terpanggil untuk melakukannya. "Selama ini belum pernah ada konser musik religius yang digelar dengan dukungan sebuah orkestra besar. Kenapa? Nah, saya sekarang ingin membuatnya." katanya. Menyinggung keterlibatan dalam produksi sinetron "Rindu-Rindu Asmara" yang dibintangi Gita KDI-2 dengan musik tema berirama dangdut ciptaannya, musisi jazz dan karawitan itu menyatakan dirinya tidak pernah membeda-bedakan jenis musik. "Saya tidak pernah membeda-bedakan jenis musik. Dulu pun saya beberapa kali diminta menjadi juri Anugerah Dangdut TPI," katanya. Sinetron "Rindu-Rindu Asmara" produksi RAPI Film merupakan salah satu dari sekian produk dalam paket "Sinetron Asyik" TPI. Kisah drama cinta segitiga ini dijadwalkan tayang setiap Rabu pukul 20.00-21.00 WIB, mulai 10 Mei 2006.(*)

Editor: Heru Purwanto
COPYRIGHT © ANTARA 2006