Surabaya (ANTARA) - Manajemen Persebaya Surabaya mempersiapkan fisik dan skill pemain saat menggelar uji coba jelang pertandingan putaran kedua Liga 1 Indonesia 2022/2023 melawan Persikabo pada 14 Januari 2023.

Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso melalui laman resmi klub di Surabaya, Minggu, mengatakan, timnya perlu uji fisik dan pemahaman taktik pemain dengan atmosfer pertandingan.

"Agenda uji coba itu tetap ada, rencananya di Kota Surabaya," kata Aji Santoso.

Menurut dia, rencana uji coba belum dipastikan siapa lawannya tetapi dikarenakan jadwal yang pendek, tim pelatih akan memilih calon lawan dari tim lokal.

"Uji coba untuk melihat apa saja kekurangan para pemain Persebaya," ujar dia.

Tak hanya itu, kata dia, selain waktu yang pendek, pihaknya juga mempertimbangkan risiko cedera saat berlangsungnya uji coba.

"Jangan sampai nanti malah merugikan tim kalau sampai ada yang cedera," ujar mantan pemain Timnas Indonesia tersebut.

Sementara itu, pemain baru Persebaya Surabaya, George Brown merasa bangga dan nyaman dengan suasana yang terbangun di dalam tim termasuk dukungan dari suporter Bonek Mania.

"Begitu banyak fans, bahkan ada anak kecil juga. Saya merasa senang dengan dukungan seperti itu, dan makin bangga dengan Persebaya," kata George.

Menurut pemain kelahiran London tersebut, dukungan besar pasti ada konsekuensi yang harus dijalani seperti harus memberikan hasil positif untuk membawa Persebaya lebih baik lagi pada putaran kedua.

"Saya siap berjuang keras untuk bisa meyakinkan tim pelatih dan mendapatkan kesempatan bermain," kata kakak kandung dari pemain Persita Tangerang Jack Brown.

Tentu, lanjut dia, tidak akan mudah memperoleh kepercayaan dari pelatih untuk bisa langsung menembus tim utama.

"Saya akan berikan yang terbaik agar bisa menembus tim utama dan membantu Persebaya menang," ujar dia.

Tak hanya itu, menurut pemain kelahiran 1999 tersebut permainannya terus meningkat dan bisa mudah beradaptasi dengan gaya bermain yang diusung oleh Aji Santoso serta siap menghadapi putaran kedua Liga 1 Indonesia 2022/2023.

"Aku bangga sekali bergabung di sini, kualitas permainan cukup bagus. Karena hal itu saya jadi excited untuk putaran kedua agar dapat tempat di tim utama," kata George.


Baca juga: Persebaya resmi menggaet Ze Valente dari PSS Sleman
Baca juga: Lini belakang Persebaya jadi fokus evaluasi Aji Santoso
Baca juga: Manajer Persebaya bantah isu hengkangnya Rizky Ridho

Pewarta: Abdul Hakim
Editor: Dadan Ramdani
COPYRIGHT © ANTARA 2023