Singapura (ANTARA) - Dolar AS bertahan di sekitar posisi terendah tujuh bulan di sesi Asia pada Jumat sore, karena kekhawatiran perlambatan ekonomi mengurangi selera risiko, sementara yen melemah bahkan ketika spekulasi berputar bahwa bank sentral Jepang (BoJ) pada akhirnya akan menjauh dari kebijakan ultra-longgar.

Indeks dolar, yang mengukur mata uang AS terhadap enam mata uang utama lainnya, naik tipis 0,098 persen menjadi 102,12, tidak jauh dari level terendah tujuh bulan di 101,51 yang disentuh pada Rabu (18/1/2023).

Indeks turun 1,3 persen sejauh tahun ini setelah tenggelam 7,7 persen dalam tiga bulan terakhir tahun 2022 karena investor berspekulasi bahwa Federal Reserve akan memperlambat laju kenaikan suku bunganya.

Yen Jepang melemah 0,64 persen versus dolar menjadi 129,26, dengan mata uang Asia yang lama disukai sebagai mata uang safe-haven dan pendanaan itu di tengah gejolak dalam beberapa minggu. Ekspektasi bahwa BoJ akan segera mengakhiri kebijakan pengendalian imbal hasil telah mendorong reli 14 persen pada yen dalam tiga bulan terakhir.

Data pada Jumat menunjukkan harga konsumen inti Jepang pada Desember naik 4,0 persen dari setahun sebelumnya, dua kali lipat dari target bank sentral sebesar 2,0 persen, dengan angka terbaru tidak mungkin untuk memadamkan ekspektasi pasar dari perubahan kebijakan oleh bank sentral.

"Kami sekarang memperkirakan BoJ untuk keluar dari kontrol kurva imbal hasil dan kebijakan suku bunga negatif pada akhir Juni, tergantung pada kenaikan yang solid dalam pertumbuhan upah Jepang," kata Carol Kong, ahli strategi mata uang di Commonwealth Bank of Australia.

BoJ pada Rabu (18/1/2023) menentang ekspektasi pasar dan mempertahankan kebijakan moneternya yang sangat longgar.

Dengan sedikit data ekonomi yang dijadwalkan pada Jumat, Kong mengatakan pergerakan pasar mata uang akan bergantung pada sentimen risiko secara keseluruhan, dengan mata uang utama cenderung diperdagangkan dalam kisaran yang sempit.

Serangkaian data AS pada Kamis (19/1/2023) menunjukkan ekonomi terbesar dunia itu melambat setelah beberapa kenaikan suku bunga yang besar dan kuat oleh Federal Reserve dan para pedagang berharap untuk jeda dalam pengetatan tahun ini.

Namun, jumlah orang Amerika yang mengajukan klaim baru untuk tunjangan pengangguran secara tak terduga turun minggu lalu, menunjuk ke satu bulan lagi pertumbuhan pekerjaan yang solid dan berlanjutnya pengetatan pasar tenaga kerja.

Christopher Wong, ahli strategi mata uang di OCBC di Singapura, mengatakan pelambatan momentum aktivitas memperkuat kekhawatiran pertumbuhan yang dipimpin oleh pasar negara maju, termasuk Amerika Serikat.

"Tetapi pertumbuhan mungkin tidak seburuk yang dikhawatirkan terutama dengan pembukaan kembali China ... Anda mungkin mendapatkan skenario goldilocks (tidak terlalu panas atau dingin) ini di mana tekanan inflasi turun, kenaikan suku bunga melambat sementara pertumbuhan belum tentu menurun."

Fokus investor sekarang akan beralih ke pertemuan Fed pada awal bulan depan. Bank sentral menaikkan suku bunga sebesar 50 basis poin pada Desember setelah empat kenaikan berturut-turut sebesar 75 basis poin dan pasar dengan penuh semangat mengantisipasi langkah penurunan lainnya.

Ekonom ING mengatakan pengawasan ketat terhadap pertumbuhan AS berarti bahwa dolar tetap rentan terhadap rilis data karena pasar terus mengurangi ekspektasi suku bunga Fed.

"Fakta bahwa perkiraan dovish yang sedang berlangsung tidak hanya merupakan konsekuensi dari perlambatan inflasi tetapi juga prospek ekonomi yang memburuk di Amerika Serikat telah memperburuk implikasi negatif terhadap dolar," menurut ekonom ING.

Sementara itu, euro datar dan sterling terakhir diperdagangkan di 1,2372 dolar, turun 0,14 persen hari ini. Dolar Australia naik 0,17 persen versus mata uang AS menjadi 0,692 dolar AS. Kiwi naik 0,25 persen menjadi 0,641 dolar AS.


Baca juga: Wamenparekraf: Target devisa pariwisata 2,07 miliar dolar AS pada 2023
Baca juga: Rupiah melemah, dibayangi kebijakan pengetatan moneter AS
Baca juga: Dolar dibuka melemah di Asia, pasar khawatir ekonomi melambat

Pewarta: Apep Suhendar
Editor: Faisal Yunianto
COPYRIGHT © ANTARA 2023