Jakarta (ANTARA) — Tokopedia meraih dua penghargaan dari ajang penghargaan Indonesia Customer Experience Award (ICXA) 2023 yang diselenggarakan oleh SWA dan Business Digest.
 
Tokopedia meraih dua penghargaan untuk kategori Marketplace, yaitu sebagai Champion serta meraih predikat Excellent.

ICXA didedikasikan terhadap merek-merek yang berhasil memberikan pengalaman positif kepada para pelanggannya.

Dilansir dari keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Selasa, Penghargaan Indonesia Customer Experience Award diberikan kepada merek-merek yang dipilih melalui survei ke 5.000 responden yang merupakan pelanggan dari berbagai kategori produk/jasa dan survei dilakukan di enam kota besar yakni Medan, Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya dan Makassar.

Adapun untuk Tokopedia, penghargaan ini merupakan bukti dari komitmen Tokopedia untuk selalu memudahkan pengguna, baik penjual maupun pembeli, saat ada kendala atau pun pertanyaan seputar transaksi di Tokopedia yang dapat menghadirkan inovasi untuk memenangkan hati pengguna.

Untuk memastikan kemudahan proses transaksi antara penjual dan pembeli, Tokopedia menyematkan lima hal yakni pengembangan artificial intellegence (AI), manajemen pelayanan pengguna berdasarkan kendala, personalisasi perjalanan pengguna (customer journey), layanan proaktif kepada pengguna, dan kultur kolaborasi.

Melalui kelima hal di atas, Tokopedia berharap untuk terus bisa memberikan pengalaman yang optimal kepada pengguna kami dan memberikan keuntungan bagi penjual dan juga masyarakat Indonesia secara umum.

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
COPYRIGHT © ANTARA 2023