Solo (ANTARA) -
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mampir ke Kafe Makunde yang ada di dalam Solo Safari saat pulang ke Solo, Jawa Tengah, Sabtu.
 
Pada kesempatan tersebut, Presiden Jokowi terlihat bersama dengan Ibu Negara Iriana, putra dan menantunya Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda beserta dua cucunya Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah.
 
Mereka tiba di Solo Safari sekitar pukul 11.42 WIB dan langsung menuju Kafe Makunde. Usai bersantap siang, keluarga tersebut langsung kembali ke kediaman mereka di Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo.
 
General Manager Solo Safari Shinta Adhitya mengatakan menu yang dipilih oleh Presiden Jokowi salah satunya jamur enoki goreng.
 
"Kemudian ada juga nasi iga bakar, nasi kebuli, dan es kelapa muda karena tadi memang panas sekali," katanya.
 
Pada kesempatan tersebut Presiden juga sempat berkeliling ke area belakang Solo Safari.
 
"Dek Lembah sempat naik kuda dan mereka juga ke area petting zoo," katanya.
 
Sementara itu, pada kepulangannya ke Solo Presiden Jokowi juga melakukan kunjungan kerja, di antaranya meresmikan sentra penggilingan padi di Kabupaten Sragen dan menyerahkan Surat Keputusan (SK) Perhutanan Sosial Kawasan Hutan Dengan Pengelolaan Khusus (KHDPK) di areal perhutanan sosial Desa Gabusan, Kecamatan Jati, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.*

Baca juga: Presiden Jokowi lakukan panen raya di Kabupaten Ngawi
Baca juga: Presiden Jokowi ajak petani percepat masa tanam
Baca juga: Jokowi minta harga gabah segera ditentukan

Pewarta: Aris Wasita
Editor: Triono Subagyo
COPYRIGHT © ANTARA 2023