Jakarta (ANTARA) - Grup idola J-pop JO1 menduduki peringkat pertama Oricon Daily Single, atau bagan popularitas single standar di industri musik Jepang, pada 4 April 2023 melalui single ketujuh berjudul "TROPICAL NIGHT" yang terjual sebanyak 228,203 keping pada hari pertama penjualan.

Hal ini diungkap JO1 saat melakukan siaran live "TROPICAL NIGHT" di platform Youtube pada Rabu (5/4). Detik-detik pengungkapan urutan peringkat ini menjadi agenda wajib dalam setiap comeback grup dan dilakukan dengan cara berbeda.

Saat itu, salah satu personel grup Tsurubo Shion yang memerankan tokoh Jun dalam drama "Blue Birthday" diberi tugas membakar sebuah kertas yang tampak polos dari luar. Tak lama dia mengangkat kertas itu kembali dan angka satu terlihat dari kertas itu. Para personel JO1 kemudian menyambutnya dengan tepuk tangan.

Baca juga: JO1 hadapi rasa kehilangan dalam "TROPICAL NIGHT"

Selain mengumumkan peringkat, dalam kesempatan yang sama, JO1 juga merayakan ulang tahun Kimata Syoya yang diberi hadiah sushi.

Single "TROPICAL NIGHT" terdiri atas tiga versi yakni edisi terbatas A, edisi terbatas B, dan edisi reguler. Single ini berisi enam lagu dengan judul utama "Tiger", "Comma", "Trigger", "Romance", "We Good", dan "Forever Here".

Lagu utama "Tiger" yang dihadirkan versi video musiknya telah tayang pada 24 Maret 2023 dan sudah ditonton 19 juta kali dengan mendapat 57 ribu jempol dari warganet per 6 April 2023.

JO1 akan merilis video performa "Tiger" pada 7 April 2023, disusul video lirik "Tiger" pada 18 April 2023, dan video performa "Trigger" pada 17 April 2023.

Baca juga: JO1 hadirkan "Romance" sebagai lagu tema untuk drama baru

Mereka dijadwalkan menghadiri KCON 2023 JAPAN pada 13 Mei 2023 di Makuhari Messe, Jepang.

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Siti Zulaikha
COPYRIGHT © ANTARA 2023