Jakarta (ANTARA News) - Cesc Fabregas terpaksa harus absen empat pekan karena mengalami cedera paha yang dialami ketika Barcelona mengalahkan Real Betis 2-1 pada laga Liga Utama Spanyol (La Liga), Minggu.

"Unit Pelayanan Medis FC Barcelona mengkonfirmasi Cesc Fabregas mengalami cedera biceps fermoris pada paha kirinya," seperti dikutip laman Barcelona.

"Dia (Fabregas) akan melewati tiga laga terakhir di tahun 2012," kata laman itu.

Gelandang berusia 25 tahun dipastikan tidak akan memperkuat 'El Barca' dalam dua laga La Liga selanjutnya yaitu melawan Atletico Madrid dan Valladolid. Selain itu, dia diperkirakan akan absen pada Copa del Rey melawan Cordoba.

Kemungkinan, Fabregas akan kembali membela Barcelona pada awal tahun 2013.

Pelatih Tito Vilanova pun harus kehilangan Charles Puyol yang juga mengalami masalah dengan kebugarannya. Kapten Barcelona tersebut mengaku mengalami nyeri pada kaki kanannya juga saat laga melawan Real Betis. (lod)

 

Penerjemah:
Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2012