Madrid (ANTARA News) - Sami Khedira kecewa dengan penampilan timnya sendiri, Real Madrid karena tidak bisa memperkecil ketertinggalan dengan Barcelona di ajang Liga Utama Spanyol (La Liga).

Berkat dua kali pertandingan terakhir tidak kunjung meraih kemenangan, 'Los Blancos' jadi terpaut 13 angka dengan rivalnya tersebut. Saat ini Madrid bahkan hanya berada di peringkat ketiga klasemen sementara, di bawah Atletico Madrid.

"Musim ini tidak cemerlang bagi klub seperti Real Madrid. Kami tidak gembira," kata Khedira kepada Sport Bild.

"Kami tidak pernah bisa mendapatkan ritme semenjak musim dimulai," tambahnya.

Menurut dia, melihat jarak yang sangat jauh itu Madrid pun berganti haluan. Anak-anak asuh Jose Mourinho tidak lagi mengincar juara La Liga.

Kheidira menjelaskan bahwa fokus mereka hanya satu yaitu untuk mendapatkan trofi Liga Champions. Kekecewaan di kompetisi domestik, tentu akan menjadi suatu motivasi tersendiri bagi Madrid untuk bersemangat meraih juara di Eropa.

"Di Madrid kami telah membuat satu tujuan utama, itu adalah memenangkan Liga Champions," katanya.(lod)

 

Penerjemah:
Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2012