Biak (ANTARA News) - Hujan melanda Kota Biak Numfor, Papua, pada Selasa pagi, mengiringi ribuan umat Kristiani yang berangkat ke gereja untuk melaksanakan ibadah Natal.

Sejak pukul 06.30 WIT, warga setempat telah mendatangi gereja-gereja di Biak diantaranya Gereja Katolik Santa Maria, GKI Maranatha, GKI Elohim Snerbo, GKI Abigael Yafdas, GKI KBS Saramom, dan GKLI Ruth Yenures.

"Ibadah perayaan hari raya Natal 25 Desember 2012 dilaksanakan serentak di masing-masing gereja wilayah pelayanan Gereja Kristen Injili Klasis Biak Selatan," kata anggota jemaat GKI Ruth, Laurens Wamafma.

Sementara itu, warga jemaat GKI Biak lain, Y. Kafiar mengatakan setiap tahun pelaksanaan ibadah Hari Raya Natal dilaksanakan dengan penuh suka cita.

Hingga pukul 06.45 WIT aktivitas kota Biak sekitarnya tampak sepi karena warga mayoritas sedang mengikuti ibadah pagi Natal.

(M039/E008)

Editor: Heppy Ratna Sari
COPYRIGHT © ANTARA 2012