Kuwait (ANTARA News) - Bank Pembangunan Islam (IDB) yang berpusat di Jeddah memutuskan untuk menyediakan 1 juta dolar bantuan kemanusiaan bagi korban gempa di Yogya dan Jawa Tengah. Pertemuan tahunan ke-31 Direktur Eksekutif badan IDB, yang diselenggarakan baru-baru ini di Kuwait, telah menyetujui keputusan tersebut, lapor Kantor Berita Islam Internasional (IINA), Senin. Menurut laporan yang mengutip pernyataan IDB itu, bantuan yang akan disusul oleh bantuan tambahan untuk rehabilitasi prasarana itu akan dibicarakan dengan pemerintah Indonesia. Di sela-sela konferensi, Presiden IDB Dr. Ahmad Mohamad Ali mengatakan bahwa bank tersebut akan membuat daftar yang dibutuhkan untuk pembangunan di kawasan yang terkena gempa. Dia juga mengatakan bahwa bank itu juga telah memutuskan untuk mengirimkan bantuan segera guna membantu pasokan obat dan makanan korban gempa. IDB sebelumnya mengumumkan alokasi dana sebesar 500 juta untuk bantuan ke Aceh. Bantuan uang tersebut dialokasikan untuk pembangunan kembali dan bantuan kemanusiaan korban tsunami sekitar 400 juta dolar.(*)

Editor: Heru Purwanto
COPYRIGHT © ANTARA 2006