Palu (ANTARA News) - Listrik di sebagian besar wilayah Kota Palu, padam pada Kamis malam akibat gangguan teknis pembangkit PLN setempat.

Pemadaman yang berlangsung sejak pukul 21.00 WITA banyak mendapat keluhan dari warga Ibu Kota Provinsi Sulawesi Tengah ini.

Arif warga Palu Selatan mengaku kesal karena pemadaman listrik tersebut mengganggu pekerjaannya yang biasa menggunakan perangkat komputer.

Ia mengatakan, biasanya PLN Palu memberikan informasi terlebih dahulu melalui surat kabar jika akan melakukan pemadaman bergilir.

Sebelumnya PT PLN Palu telah mengumumkan akan memberlakukan pemadaman bergilir di sebagian besar wilayah di Kota Palu pada 4-8 Januari 2013 karena adanya perawatan berkala.

"Sampai kapan perawatan terus hingga pemadaman listrik masih berlangsung," kata Arif.

Sementara Evi, warga Palu Barat, mengaku sudah mulai terbiasa dengan pemadaman listrik bergilir di wilayahnya. "Untuk apa mengeluh, percuma. Nanti listrik juga pasti menyala," katanya.

Pada awal Desember 2012, pemadaman listrik di Kota Palu hingga selama 12 jam akibat penyambungan aliran gardu induk."Seharusnya setelah penyambungan itu, tidak ada lagi pemadaman," kata Evi.

Sistem kelistrikan di Kota Palu dan beberapa kabupaten tetangga saat ini masih disuplai dari lima unit pembangkit PLTU Palu, PLTD Silae, mesin Sewatama, mesin Sewa Anggreko dan PLTD Parigi.

Dari berbagai pembangkit itu telah terpasang daya hingga 103 megawatt, namun daya yang mampu dihasilkan hanya sekitar 77 Megawatt.

(R026/S004)

Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2013