Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan memamerkan produk binaan Jakpreneur pada pameran produk usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di Cibis Park, Pasar Minggu, untuk menyambut HUT Ke-496 DKI Jakarta.

"Kami ditargetkan setiap tahun harus dapat merekrut sebanyak 1.480 binaan baru, yaitu UMKM yang berhubungan langsung dengan tugas pokok dan fungsi kami," kata Kepala Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan Hasudungan A. Sidabalok saat ditemui di Jakarta, Senin.

Hasudungan menuturkan pihaknya memasarkan sebanyak produk dari ribuan pelaku Jakpreneur pada kegiatan tersebut yang umumnya berupa makanan khas Betawi.

Produk UMKM yang dipamerkan mulai dari toge goreng, es tebu, hingga kue akar kelapa yang sangat diminati pengunjung.

Baca juga: BI DKI Jakarta targetkan Rp8,5 miliar pada JaKreatiFest 2023

Beragam produk UMKM ini dipamerkan di Cibis Park mulai Senin hingga Jumat (23/6) pukul 10.00-17.00 WIB.

Dia mengaku terbantu dengan peran manajemen Cibis Park yang menyediakan lokasi bagi para pelaku UMKM binaan Jakpreneur untuk lebih mengenalkan produknya di kawasan perkantoran tersebut.

Kendati demikian, Hasudungan menyampaikan tantangannya saat membina para pelaku UMKM Jakpreneur, yakni pada tahapan P5 atau pemasaran.

"Kami apresiasi kepada Cibis Park sebagai tempat pemasaran produk UMKM kami karena pemasaran UMKM terbilang sulit untuk ditargetkan," katanya.

Harapan Hasudungan, dengan adanya kegiatan ini bisa melibatkan UMKM yang lebih luas lantaran adanya banyak produk dari pihaknya mulai dari pertanian hingga perikanan.

Baca juga: Pemkot Jakbar gelar donor darah selama dua hari sambut HUT Jakarta

Selain mengenalkan sejumlah UMKM, Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel) bersama pihak Cibis Park juga menanam tanaman produktif dengan memanfaatkan lahan yang ada.

Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan melalui Suku Dinas KPKP terus membagikan tanaman produktif khas wilayahnya yakni alpukat Cipedak dan rambutan Rafiah.

Kegiatan ini mengikuti arahan PJ Gubernur DKI Jakarta yang meminta kepada seluruh lapisan pemerintahan untuk menanam pohon guna sebagai upaya pencegahan terjadinya banjir hingga menjaga kualitas udara di Ibu Kota.

Presiden Direktur PT Bhumiyamca, Ahmad Umar turut menyatakan komitmennya untuk membantu pengembangan UMKM hingga penghijauan wilayah.

"Itu adalah komitmen kami sebagai salah satu area luas di Jakarta Selatan untuk menghijaukan wilayah dan menghidupkan UMKM," kata Ahmad.
 

Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Sri Muryono
COPYRIGHT © ANTARA 2023