Padang (ANTARA News) - Tim Semen Padang siap menjadi tuan rumah pertandingan kompetisi Piala Asian Football Confederation (AFC) yang akan dimulai pada 5 Maret 2013.

"Secara tim dan sarana yang akan digunakan untuk pertandingan di Piala AFC yakni Stadion Haji Agus Salim Padang sudah siap, berbagai perbaikan juga sudah kita lakukan," kata Direktur Utama PT Kabau Sirah Semen Padang Erizal Anwar di Padang, Kamis.

Ia menyebutkan, perbaikan yang sudah dilakukan SP untuk menjamu tim lawan di stadion tersebut meliputi manambah lebar lapangan, menambah tinggi mistar gawang, serta menambah bangku untuk penonton baik di tribun terbuka maupun tertutup.

Dikatakannya, perbaikan yang dilakukan tersebut merupakan saran dari tim penilai dari AFC yang meninjau stadion kebanggaan masyarakat Sumatera Barat beberapa waktu lalu.

"Sebelumnya tim peninjau dari AFC sudah melakukan penilaian terhadap stadion Haji Agus Salim Padang, mereka meminta kami untuk membenahi beberapa kekurangan yang ada pada stadion tersebut, dan sejauh ini hal tersebut sudah selesai," katanya.

Ia menambahkan, tribun tertutup sudah dijadikan tribun VIP yang menggunakan kursi single seat dan dipercantik dengan mengubah cat pada stadion dan menempatkan beberapa sarana penunjang lainnya, yakni ruang media dan Mix Zone.

Dikatakannya, manejemen SP juga sudah mengganti papan skor yang sebelumnya manual sekarang menjadi papan skor digital yang sesuai dengan standar pertandingan internasional.

"Semua kekurangan dari tim penilaian AFC sudah kami benahi, dan kami berharap dalam pertandingan semuanya berjalan lancar," katanya.

Ia mengatakan, dalam menghadapi pertandingan di AFC, kondisi stadion harus memberi kenyamanan selama pertandingan berlangsung, AFC akan memberikan sanksi bagi suporter yang melakukan tindakan di luar batas dukungan.

"AFC akan memberi denda kepada SP jika terjadi lemparan botol dan benda lain kedalam lapangan pertandingan sebesar Rp50 juta, selain itu SP akan menjalani pertandingan tanpa dukungan penonton, termasuk memindahkan pertandingan kedaerah lain," katanya.

Erizal mengharapakan semua suporter dapat memaklumi aturan ini karena jika hal tersebut terjadi akan merugikan tim yang berjuluk "Kabau Sirah" tersebut.

Semen Padang pada Piala AFF 2013 tergabung di grup E bersama Warriors Football Club(Singapura), Churchill Brothers (India), dan Kitchee (Hong Kong).

Pada Pertandingan pertama di ajang tersebut SP akan berhadapan dengan Warriors Football Club, dan dijadwalkan pertandingan akan berlangsung pada sore hari.

(ANT)

Editor: Tasrief Tarmizi
COPYRIGHT © ANTARA 2013