Jakarta (ANTARA News) - Menteri Koordinator bidang Kesejahteraan Rakyat Agung Laksono mengatakan bahwa Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ingin program keluarga berencana (KB) terus digalakkan.

"Kepala Negara sangat memperhatikan masalah pengendalian jumlah penduduk," kata Menko Kesra Agung Laksono di Jakarta, Senin.

Menko menjelaskan, pada saat ini tingkat kelahiran penduduk cukup tinggi dimana rata-rata keluarga memiliki jumlah anak sekitar tiiga hingga empat atau bahkan lebih.

"Karena itu, perlu langkah-langkah untuk mengatasi hal tersebut, perlu ada revitalisasi KB oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional," katanya.

Dia menjelaskan, revitalisasi bisa dilakukan dengan semakin menggencarkan sosialisasi, kampanye dua anak cukup dan lain sebagainya.

Sementara itu, Plt Kepala BKKBN Sudibyo Alimoeso mengatakan pihaknya akan menggencarkan sosialisasi program KB kepada masyarakat bahkan hingga ke wilayah tertinggal, terpencil dan perbatasan.

Pihaknya,tambah Sudibyo, juga akan terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat yang ingin ber-KB dengan mempermudah akses kepada seluruh warga.

"Selama ini banyak masyarakat yang ingin ber-KB tapi belum terlayani karena merasa kesulitan akses, karena itu pelayanan akan terus kita tingkatkan," katanya.

Dia juga mengatakan, pihaknya akan meningkatkan edukasi kepada masyarakat yang telah mengikuti program KB agar menjadi pengguna untuk jangka waktu yang lama.

(*)

Pewarta: Wuryanti Puspitasari
Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2013