London (ANTARA News) - Frank Lampard menilai bahwa Rio Ferdinand "belum selesai", karena itu masih pantas membela timnas Inggris menghadapi ajang kualifikasi Piala Dunia 2014.

Inggris akan menghadapi San Marino (23/3)a dan Montenegro (27/3). Skuad "Three Lions" di bawah asuhan Roy Hodgson memerlukan dukungan sejumlah pemain bertahan yang mumpuni, salah satunya Ferdinand.

Ferdinand dikeluarkan dari Timnas Inggris karena dianggap tidak lulus tes kebugaran fisik, sebagaimana dikutip dari laman SkySports.

"Dalam banyak kesempatan anda memerlukan skuad yang kuat. Ini bukan hal yang  dapat dianggap remeh, apalagi kehilangan tiga sampai empat pemain dalam posisi yang sama. Kami beruntung karena punya pemain muda yang tampil mumpuni," kata Lampard.

"Saya telah banyak kali berada di timnas, manakala kami tidak punya gelandang, tidak punya striker, apapun situasinya. Kerapkali situasi itu justru membuat skuad lebih fokus," katanya.

Lampard tidak tahu persis mengenai situasi yang kini dialami Ferdinand. Pemain Manchester United (MU) itu disebut-sebut ngotot membela timnas Inggris.

"Ia (Ferdinand) pemain yang punya kualitas dan tentu penampilannya belum habis. Saya tidak tahu soal masa depannya di timnas akan seperti apa, tetapi penampilannya konsisten. Ia tergolong pemain belakang terbaik di Liga Inggris," katanya.

"Penampilannya fantastis. Yang terpenting sekarang, kami di sini siap senantiasa membela skuad. Ini jelas laga yang profesional. Jika kami tampil disiplin maka kami mampu meraih hasil positif," kata Lampard.  

Penerjemah:
Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2013