Pekanbaru (ANTARA) - Gubernur Riau Syamsuar menerima kunjungan Tim Indonesia-Malaysia-Thailand Growth Triangle (IMT-GT) yang dipimpin oleh Direktur Centre for Indonesia-Malaysia-Thailand Sub Regional Cooperation-Growth Triangle (CIMT-GT) Firdaus Dahlan, di Pekanbaru, Kamis (20/7).

"Kehadiran tim IMT-GT ke daerah ini untuk beraudiensi bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dengan membahas pemaparan perkembangan kerja sama IMT-GT hingga penanganan Roro Dumai-Malaka," kata Gubernur Riau Syamsuar kepada media di Pekanbaru, Kamis.

Gubernur Syamsuar mengatakan syukur karena Tim IMT-GT telah melakukan perbincangan yang sangat bermanfaat untuk tiga negara khusus untuk Indonesia dan daerah-daerah yang telah melakukan kerja sama.

Sementara itu Direktur Centre for Indonesia-Malaysia-Thailand Sub Regional Cooperation-Growth Triangle (CIMT-GT) Firdaus Dahlan menyatakan mereka berkunjung ke Provinsi Riau untuk menginformasikan bahwa IMT-GT akan melakukan pertemuan tingkat menteri pada 26-29 September 2023.

"Jadi dalam waktu dekat ini kami akan melakukan pertemuan tingkat menteri yang merupakan pertemuan Ministerial Meeting (MM) ke-29 di Batam pada 26-29 September 2023," katanya.

Ia menjelaskan bahwa sesuai dengan peraturan IMT-GT sebelum pertemuan itu, pihaknya akan mengadakan serangkaian kegiatan terlebih dahulu. Seperti diadakannya, pertemuan Chief Minister and Gevermor Forum (GMGF) ke-20 atau pertemuan antar-Gubernur.

"Sesuai dengan kebiasaan sebelum pertemuan itu, panitia akan menggelar serangkaian kegiatan terlebih dahulu seperti pertemuan GMGF ke-20 atau pertemuan antar-Gubernur dilakukan setiap tahun sebelum pertemuan tingkat menteri," katanya.

Dalam pertemuan tingkat menteri itu katanya maka ketua forum GMGF akan melaporkan hasil-hasil pertemuan yang sebelumnya. Selain itu juga merencanakan ke depan ada beberapa project yang akan diluncurkan dalam kesempatan pertemuan tingkat menteri.

"Sebab Tim IMT-GT sedang membangun kerja sama dengan beberapa lembaga tingkat internasional," katanya.

Firdaus menjelaskan bahwa sebelumnya pada 11 Mei 2023, kepala tiga negara kerja sama telah melakukan perundingan di Labuhan Bajo membahas tentang permasalahan yang tertunda berkaitan dengan Indonesia, Malaysia, dan Thailand, salah satu di antaranya seperti pembangunan Roro Dumai-Malaka yang sampai sekarang belum selesai itu.

Selain itu dalam rangka tahun kunjungan wisata IMT-GT 2023-2025 juga dilakukan pertama kali setelah 30 tahun kerja sama IMT-GT mencanangkan suatu agenda Visit IMT-GT di Indonesia.

"Riau perlu terlibat khusus Kota Pekanbaru mendapat rekomendasi sebagai tempat destinasi wisata sehingga dalam rangka 30 tahun tersebut Tim terpanggil untuk membuat satu kajian manfaat untuk daerah," katanya. ***1***T.F011

 

Pewarta: Frislidia
Editor: Adi Lazuardi
COPYRIGHT © ANTARA 2023