Gorontalo (ANTARA News) - Sedikitnya 3.360 orang mengungsi akibat banjir di Kota Gorontalo yang terjadi sejak Minggu malam, demikian informasi yang dihimpun dari Posko Penanggulangan Bencana Kota Gorontalo, Senin pukul 13.00 WIT. Belum ada laporan korban jiwa dalam musibah itu, namun seorang kakek berusia 70 tahun warga Desa Dutohe, Kabupaten Bone Bolango dilaporkan masih hilang diduga terbawa arus dan seorang lagi terpaksa dirawat di RSU Aloei Saboe Lama karena tertimpa pohon tumbang. Ribuan pengungsi di Gorontalo itu kini ditampung pada 20 posko. Sementara bantuan dari Gubernur setempat, Wakil presiden dan Menteri Sosial diperkirakan sampai di posko penampungan pengungsi pada pukul 15.00 WIT.(*)

Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2006