Milan (ANTARA News) - Klub sepakbola Italia Juventus menyatakan akan mengajukan banding atas apa yang digambarkannya sebagai suatu keputusan yang "keterlaluan dan belum pernah terjadi", Jumat, dari suatu pengadilan olahraga dalam pengadilan pengaturan-skors yang endegradasinya ke Serie B dan mengurangi poinnya. Pengadilan itu menindak klub-klub ternama Italia, Juventus, Fiorentina dan Lazio, agar didegradasi dengan penalti poin ke divisi dua, Serie B, demikian Federasi Sepakbola Italia, Jumat. Fiorentina menyatakan keputusan tersebut "sangat tidak adil" dalam suatu pernyataannya di situs web-nya. "Kami akan berjuang dengan segala cara dalam setiap forum yang tepat," tambahnya seperti dikutip Reuters.(*)

Editor: Bambang
COPYRIGHT © ANTARA 2006