Jakarta (ANTARA News) - Jakarta kembali diguncang gempa bumi pada Rabu sekira pukul 17.59 WIB, dan berlangsung sekitar satu menit yang berpusat di kawasan Selat Sunda, Banten, berskala 6,2 Skala Richter (SR). Menurut petugas gempa pada Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG), Hendro, yang dihubungi ANTARA News di Jakarta, Rabu, getaran gempa diperkirakan berkekuatan tiga sampai empat Modified Mercalli Intensity/MMI) atau intensitas gempa terasakan berdasarkan teori Mercalli. Pihak BMG mencatat, gempa tersebut berada di koordinat 6,68 Lintang Selatang (LS) dan 115,100 Bujur Timur (BT) di kedalaman sekira 8 kilometer. Keadaan itu berpotensi tsunami, sehingga BMG sudah menghubungi pihak-pihak terkait di Banten, tambahnya.(*)

Editor: Priyambodo RH
COPYRIGHT © ANTARA 2006