Dortmund (ANTARA News) - Gelandang Borussia Dortmund, Nuri Sahin melontarkan pernyataan bahwa Bayern Muenchen harus waspada menghadapi seteru lawasnya itu di Bundesliga.

Penampilan lini pertahanan pasukan asuhan pelatih Pep Guardiola itu jauh dari memuaskan. "Die Borussen" menang telak 4-2 atas FC Hollywood pada Piala Super Jerman 2013, di Stadion Signal Iduna, pada Sabtu (27/7).

Bayern Muenchen boleh dibilang telah menelan pilu. Kekalahan ini merupakan kekalahan terbesar Muenchen sejak 109 pertandingan yang pernah mereka jalani, sebagaimana dikutip dari situs ESPN.

Musim lalu, Bayern unggul 25 poin atas Dortmund. Sementara kedatangan Pep Guardiola menuai asa bagi kemajuan klub elite Bundesliga itu.

Guardiola didaulat mampu memberi racikan jitu bagi Bayern agar dapat mempertahankan dominasi klub itu di Bundesliga.

Sahin menyatakan anak asuhan Jurgen Klopp jelas-jelas mengirim pesan atas hasil pertandingan itu.

"Persiapan Bayern menghadapi Supercup luar biasa," kata Sahin.

"Mereka mampu menjaringkan 60 gol selama menjalani laga persahabatan. Ini hasil yang sungguh luar biasa. Klub mana yang tidak menaruh hormat atas hasil gemilang seperti itu."

Sahin percaya diri dengan sejumlah pemain anyar yang direkrut Dortmund, misalnya  Henrik Mkhitaryan, Pierre-Emerick Aubameyang dan Sokratis Papastahopoulos.

Penerjemah:
Editor: AA Ariwibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2013