Jakarta (ANTARA News) - Untuk meningkatkan perekonomian masyarakat di daerah dan melayani para pemudik Partai Amanat Nasional (PAN) melalui Aksi Nyata memberikan bantuan kepada 5.000  pedagang kecil untuk bisa mempunyai warung tempat mereka berusaha.

Ketua Umum DPP PAN Hatta Rajasa dalam keterangan persnya di Jakarta, Jumat, mengaku memberikan bantuan modal tunai untuk para pedagang kecil di sepanjang jalur mudik Lebaran 2013.

Kegiatan yang bernama Program Aksi Nyata Bantuan Modal untuk Pedagang Kecil itu terkonsentrasi di sepanjang jalur pantura dan selatan Pulau Jawa.

"Kami memberi bantuan modal kepada ribuan pedagang kecil untuk bisa mempunyai warung sebagai tempat berusaha. Mumpung ini kan mau lebaran sehingga para pedagang kecil atau asongan bisa mempunyai warung baik yang permanen atau yang semi permanen sehingga keberadaan mereka bisa dirasakan masyarakat sekitar terutama bagi mereka yang mau mudik," katanya.

Kendati demikian, Hatta enggan menyebutkan berapa jumlah modal yang diberikan kepada para pedagang tersebut. "Yang penting kita membantu mereka untuk bisa berusaha dan mewujudkan impiannya bisa memiliki warung sendiri," tegasnya.

Dia mengatakan konsumsi masyarakat pada hari raya Idul Fitri selalu meningkat yang biasanya mendongkrak perekonomian, khususnya meningkatkan kesejahteraan para pedagang. “Untuk itu, PAN memberi bantuan modal agar pemilik warung kecil mendapatkan marjin laba yang cukup tinggi, sehingga bisa meningkatkan kesejahteraannya,” katanya.

Menurut Hatta, pemberian modal tersebut telah dilakukan sejak akhir pekan lalu dengan menyasar ratusan pedagang di Kopo hingga Tegal dan juga menyasar di daerah jalur Selatan seperti Ciawi -- Malangbong. "Penyerahan dilakukan secara bertahap hingga pertengahan pekan ini sehingga bisa menjangkau ribuan pedagang," tambahnya.

Sejumlah pedagang merasakan manfaat dari pemberian modal ini. Contohnya adalah Sali, 60 tahun, pedagang dadakan kawasan Jalan Simpang, Subang Jawa Barat. “Alhamdulilah, modal ini sangat bermanfaat dan membantu kami untuk berdagang,” ujar kakek dari 3 cucu ini. Sali adalah pedagang musiman jelang Lebaran. Lapak warungnya terbuat dari rangkaian sejumlah batang bambu.

Dia sudah lebih dari 20 tahun berdagang dengan menjajakan aneka minuman dan makanan untuk pemudik. “Tahun ini, saya berutang dulu sebanyak Rp 1,5 juta ke agen minuman dan pedagang bambu. Jadi, saya sangat berterimakasih sudah dibantu modal dari PAN,” ucapnya seraya menyatakan biasanya pemudik mulai ramai mengunjungi warungnya di H-5 lebaran.

Sementara itu, Putra Jaya Husin, Ketua Harian Komite Pemenangan Pemilu Nasional (KPPN) PAN, menambahkan program Aksi Nyata tidak hanya dilakukan di bulan Ramadhan saja, melainkan juga sepanjang tahun.

“PAN tidak ingin berwacana saja, makanya program Aksi Nyata akan terus dilakukan pada skala nasional hingga dapat membantu masyarakat lokal yang belum terjangkau,” katanya. (*)

Pewarta: Ruslan Burhani
Editor: Tasrief Tarmizi
COPYRIGHT © ANTARA 2013