Jakarta (ANTARA News) - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) melakukan tinjauan ke Blok G yang nantinya akan dijadikan sebagai tempat relokasi para pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di pinggir jalan kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Berdasarkan pantauan di lapangan, Jokowi tiba di lokasi pada pukul 14.45 WIB. Kedatangannya sontak menarik perhatian para pedagang maupun para pengunjung yang ada di kawasan tersebut.

Baik pedagang, pengunjung maupun anak-anak kecil mengerumuni Jokowi. Ada yang ingin bersalaman dan ada juga yang meminta untuk berfoto bersama.

Setibanya di lokasi, Jokowi langsung melakukan pengecekan di beberapa titik di gedung Blok G tersebut. Dia mengecek tangga, jembatan penghubung, kondisi lapak serta kondisi jalan di sekitar gedung itu.

"Renovasi pasar Blok G ini kalau saya lihat terus-menerus mengalami perkembangan. Saya memang minta agar cepat dibenahi, jadi harus cepat selesai pengerjaannya," kata Jokowi disela-sela tinjauannya di Blok G Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa.

Menurut Jokowi, kondisi Blok G sekarang ini sudah jauh lebih baik dibanding sebelumnya yang tampak kumuh, tidak terawat, berantakan, kotor bahkan hingga mengeluarkan bau tak sedap.

"Coba kita lihat kondisi Blok G yang sekarang, sudah jauh lebih baik, sudah dicat ulang, ditata, dirapikan, pokoknya sudah bagus. Kalau masih ada yang kotor sedikit, itu jadi tanggung jawab penyewa lah, biar dibersihkan sendiri," ujar Jokowi.

Jokowi menuturkan jika para pedagang telah direlokasi ke dalam gedung tersebut, maka semuanya harus siap, misalnya ada pintu utama, ada air bersih dan tidak boleh ada genangan air, sehingga pembeli pun nyaman berbelanja.

"Setelah renovasi Blok G selesai, kita akan pindahkan pedagang kesitu. Kemudian, di sekitar situ kita akan terus berjaga-jaga selama enam bulan atau setahun. Tidak boleh sampai ada pedagang yang kembali berjualan di luar," tutur Jokowi.

Kedepannya, Jokowi menambahkan Pasar Tanah Abang akan menjadi pusat perdagangan grosir paling besar se-Asia. Akan tetapi, lanjut dia, meskipun sudah ada panduan mengenai desain Pasar Tanah Abang, hasilnya baru akan kelihatan pada sepuluh atau 15 tahun mendatang.

Dalam kunjungan yang berlangsung sekitar 30 menit tersebut, Jokowi turut didampingi oleh Kepala Pasar Blok G Tanah Abang Warimin dan Walikota Jakarta Pusat Saefullah.

Editor: Desy Saputra
COPYRIGHT © ANTARA 2013