Madrid (ANTARA News) - Pemain depan Spanyol yang juga pemain Arsenal, Jose Antonio Reyes, mengatakan bila Real Madrid mengajukan tawaran kepadanya, akan sulit untuk menolaknya, demikian dilaporkan suratkabar Spanyol, AS, Selasa. "Saya selalu mengatakan bermain untuk Real merupakan salah satu tujuan terbesar saya. Itu merupakan sesuatu yang tidak dapat saya sembunyikan dan setiap orang mengetahui hal itu," kata Reyes dikutip dalam wawancara dengan harian olahraga itu. "Mereka merupakan klub yang sulit ditolak." Setelah berhasil menggaet bek Italia, Fabio Cannavaro, gelandang tengah Brasil, Emerson, dan penyerang Belanda, Ruud van Nistelrooy, media Spanyol melaporkan bahwa Real Madrid kini mengalihkan minatnya pada pemain depan Arsenal itu. Nama Reyes berada di urutan depan dari para calon pemain Real dalam pemilihan presiden klub tersebut baru-baru ini, dan kehadirannya akan membantu menambah wajah Spanyol lainnya dalam tim klub tersebut, yang terdiri atas para pemain dari seluruh dunia. "Sayua sudah membaca minat mereka di internet, tetapi agen saya belum berkata apapun. Saya menyerahkan semuanya kepadanya," tambah Reyes. "Saya merasa senang di tim tersebut di sini dan saya tidak akan mencari tim lainnya. Satu-satunya cara bagi siapapun untuk mengontrak saya, termasuk Real, adalah dengan cara berbicara dengan Arsenal. Saya tidak akan pergi kecuali Arsenal merasa kepindahan itu merupakan persetujuan yang baik." Akhir pekan lalu, Reyes membantah laporan media bahwa ia ingin pindah ke Real, dengan mengatakan kepada website Arsenal bahwa ia merasa senang pada klub tersebut dan sangat senang dengan prospek musim mendatang di stadion baru mereka, Stadion Emirates, demikian Reuters.(*)

Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © ANTARA 2006