Jakarta (ANTARA News) - Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, beserta Menteri Agama, Suryadharma Ali, melepas sekitar 455 jamaah yang akan melakukan ibadah haji tahun 2013/1434 Hijriah di Bandar Udara Internasional Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa.

Sebanyak 455 jamaah yang berasal dari Jakarta Utara tersebut diberangkatkan dengan menggunakan dua maskapai penerbangan yakni Garuda Indonesia dan Saudi Arabia Airlines.

"Semoga selamat sampai tujuan dan jadi haji yang mabrur, itu saja," kata Jokowi kepada para jamaah di banar udara itu, Selasa.

Hari ini merupakan hari pertama keberangkatan untuk para jemaah haji hingga 9 Oktober 2013. Kepulangan mereka pada 20 Oktober-8 November 2013. Jamaah keberangkatan dari Jakarta dan Medan akan menuju Madinah sedangkan embarkasi lainnya menuju Jeddah.

Sementara itu, Ali menyebutkan, persiapan untuk keberangkatan haji tahun ini sudah sangat matang.

"Persiapan transportasi darat disana sudah siap, transportasi udara disini pun juga siap," katanya.

Pewarta: Deny Yuliansari
Editor: Ade P Marboen
COPYRIGHT © ANTARA 2013