Damaskus (ANTARA News) - Tim gabungan Organisasi Pelarangan Senjata Kimia (Organization for the Prohibition of Chemical Weapons/OPCW) dan Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) menyatakan proses pemusnahan senjata kimia Suriah dimulai pada Minggu (6/10).

Di bawah pengawasan ahli dari OPCW dan PBB, personel Suriah menggunakan gerinda pemotong dan penggiling untuk memusnahkan atau melumpuhkan sejumlah barang, termasuk hulu ledak, bom udara dan alat pencampur serta pengisi, kata tim tersebut di dalam satu pernyataan yang diperoleh Xinhua.

Proses itu akan berlanjut sampai beberapa hari mendatang.

Para pemeriksa internasional memantau, mengabsahkan dan melaporkan kepatuhan Suriah pada tuntutan internasional untuk memusnahkan simpanan senjata kimianya.

(Uu.C003)

Editor: Maryati
COPYRIGHT © ANTARA 2013