Bangkok (ANTARA News) - Bintang peraih Oscar, Nicolas Cage, tiba di Bangkok untuk membuat film terbarunya bersama Pang Bersaudara, duo sutradara ternama kelahiran Hongkong, tutur seorang juru bicara proyek ini, Senin. "Big Hit in Bangkok" adalah produksi ulang film gangster yang menegangkan karya Danny dan Oxide Pang sendiri pada tahun 1999 berjudul "Bangkok Dangerous" dan kegiatan pengambilan gambar seluruhnya akan dilakukan di Thailand. "Cage saat ini berada di Bangkok dan akan tinggal di sini sekitar tiga bulan untuk keperluan syuting film ini di Bangkok dan beberapa propinsi lainnya di Thailand, kata Poj Charlermpong, jurubicara Living Film Entertainment di Thailand, kepada AFP. Dalam film ini, Cage berperan sebagai seorang pembunuh bayaran yang jatuh cinta dengan seorang wanita Thailand dan menghentikan kehidupan jahatnya. Dalam versi asli, sang pembunuh bayaran adalah seorang bisu, tetapi tokoh Cage bisa bicara dalam film ulangnya. Aktor opera sabun Thailand kelahiran Amerika Serikat, Chakrit Yamnam, juga akan membintangi film ini, ujar Poj. Pang bersaudara lahir di Hongkong, tetapi menikmati kesuksesan awal di Thailand. Di antara film mereka yang mendapat pujian adalah film horor "The Eyes". "Big Hit in Bangkok" adalah salah satu dari 291 film asing yang mendapat ijin syuting di Thailand dalam tujuh bulan pertama tahun ini. Semua film ini diharapkan menghasilkan pemasukan senilai 1,8 milyar baht (49 juta dollar) bagi Thailand, jumlah yang meningkat sebesar 85 persen dibandingkan periode yang sama 2005, menurut Kantor Perfilman Thailand. (*)

COPYRIGHT © ANTARA 2006