Jakarta (ANTARA) - Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar, Sulawesi Selatan, sebagai lembaga pendidikan kepelautan tertua di Indonesia yang pada 2024 ini berusia 103 tahun, membuka pendidikan dan pelatihan (diklat) peningkatan keahlian untuk para pelaut yang telah memiliki sertifikat.

"Diklat diperuntukkan bagi pelaut dan pelaku industri maritim yang telah memiliki sertifikat Keahlian Pelaut yang ingin meningkatkan keahliannya," kata Direktur PIP Makassar, Capt Rudy Susanto dalam keterangan di Jakarta, Selasa.

Dikatakan diklat ini diperuntukkan bagi pelaut dan industri maritim yang telah memiliki sertifikat Keahlian Pelaut Tingkat IV dengan pengalaman berlayar minimal 30 bulan dengan jabatan Mualim pada kapal minimal GT 500 atau masa layar minimal 12 bulan bagi pemilik sertifikat ANT-IV Manajemen untuk jurusan Nautika, atau dengan jabatan Masinis pada kapal minimal Daya Mesin 750 KW atau masa layar minimal 12 bulan bagi pemilik sertifikat ATT-IV Manajemen untuk dididik selama 7 bulan untuk memperoleh sertifikat keahlian pelaut ANT-III (Ahli Nautika Tingkat - III) atau 8 bulan untuk memperoleh sertifikat keahlian pelaut ATT-III (Ahli Teknika Tingkat - III).

“Diklat Keterampilan Pelaut Diklat Keterampilan Pelaut adalah diklat yang diperuntukkan bagi calon pelaut dan pelaut untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan sesuai dengan persyaratan dan ketentuan yang berlaku. Diklat Keterampilan Pelaut merupakan diklat tambahan guna melengkapi sertifikat keahlian pelaut,” katanya.

Baca juga: PIP Makassar lahirkan pelaut andal melalui Sepencatar jalur mandiri

Kabag Akademik dan Ketarunaan PIP Makassar, Budi Joko Raharjo menjelaskan bahwa sebagai lembaga yang berada di bawah Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP) Kementerian Perhubungan, PIP Makassar memegang teguh misi untuk melahirkan pelaut handal yang mampu mengarungi seluruh belahan samudra, menguasai teknologi, dan bersaing dengan keandalan para pelaut internasional.

“Keberlanjutan visi ini memotivasi PIP Makassar untuk terus berupaya maksimal dalam meningkatkan mutu pendidikan dan menghasilkan lulusan yang tidak hanya kompeten tetapi juga berkualitas internasional,” katanya.

Baca juga: PIP Makassar ciptakan pelaut andal untuk kemajuan transportasi

Budi menjelaskan bahwa PIP Makassar mendukung visi Kementerian Perhubungan untuk memastikan Indonesia memiliki pelaut-pelaut terbaik yang dapat bersaing di panggung global.

“Sebagai langkah konkret menuju visinya, PIP Makassar akan terus mengukir prestasi dengan meningkatkan akreditasi politekniknya, yang saat ini telah meraih Akreditasi Unggul. Keberhasilan ini menandakan komitmen PIP Makassar dalam memberikan pendidikan maritim berkualitas tinggi,” tutupnya.

Pihaknya membuka Program Diklat Pelaut Tingkat III (DP-III) untuk program studi Nautika dan Tenika. Untuk lebih lengkapnya, para peserta diklat dapat mengakses https://pipmakassar.ac.id/ atau menghubungi nara hubung di 0821-7708-7180 atau bisa datang langsung ke dua kampus PIP Makassar di Jl. Tentara Pelajar No. 173 dan Jl. Salodong, Biringkanaya.

Pewarta: Ahmad Wijaya
Editor: Nusarina Yuliastuti
COPYRIGHT © ANTARA 2024