Jakarta (ANTARA News) - Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) mencatat terjadinya gempa di sebagian wilayah Maluku, Manado (Sulut), Gorontalo, dan Papua, pada Selasa malam. Berdasarkan data BMG, gempa berkekuatan 5,3 Skala Richter (SR) terjadi di Tual, Maluku, pada pukul 20.38 WIB, dengan pusat gempa di kedalaman 33 kilometer berjarak sekira 144 kilometer dari Barat Daya Tual. Selain itu, BMG mencatat pula gempa berkekuatan 5,0 SR terjadi pukul 19.57 WIB berpusat di kedalaman 42 kilometer sekira 184 kilometer arah Barat Laut Maluku Utara. BMG juga menyebutkan terjadinya gempa pukul 19.38 WIB di Manado, Sulawesi Utara yang berkekuatan 5,0 SR berpusat di kedalaman 61 kilometer dan berjarak sekira 206 kilometer di Tenggara Manado. Dua puluh menit sebelumnya, BEditor: Priyambodo RH
COPYRIGHT © ANTARA 2006