Pangkalpinang (ANTARA) - Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Syafizal ZA meminta petugas pembimbing haji untuk memberikan pelayanan secara optimal kepada calon haji dari kalangan lanjut usia (lansia) selama menjalankan ibadah haji di Tanah Suci, Makkah.

"Saya meminta petugas untuk membantu dan mendampingi para jamaah dengan segala keikhlasan dan kompetensi yang dimiliki, jaga amanah dan tanggung jawab yang telah diberikan," kata dia di Pangkalpinang, Kamis.

Ia menyatakan tidak menginginkan terjadi praktik logika terbalik di mana  jamaah justru melayani petugas.

Oleh karena itu, ia meminta para petugas bekerja dengan baik, memberikan pelayanan kepada jamaah seakan-akan bagian dari keluarga.

"Yang lebih tua anggap ayah ibu, paman atau bibi kita, yang sebaya anggap kakak atau abang dan yang lebih muda anggap adik," katanya.

Baca juga: JCH asal Maluku tidak lagi diinapkan di Makassar

Ia mengemukakan pentingnya kesadaran petugas tentang semangat bersaudara seiman membawa kebaikan dunia dan akhirat.

"Bersaudara karena iman. Insyaallah akan membawa kebaikan dunia akhirat. Jadilah petugas yang mendapat kebaikan di dunia dan akhirat. Tidak saja menjadi petugas terbaik di mata jamaah tetapi juga terbaik di mata Allah SWT," kata dia.

Ia mengharapkan jamaah mendapatkan kemudahan selama melaksanakan ibadah haji dan kembali ke tanah air dengan selamat. 

"Semoga Allah SWT memberikan kemudahan hingga calhaj ini kembali ke tanah air dengan selamat," katanya.

Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Babel Rebuan mengatakan jumlah calon haji yang berangkat haji pada 2024 tercatat 1.111 orang, sedangkan calon haji lansia cukup banyak dibandingkan dengan pada tahun sebelumnya.

"Calhaj lansia tahun ini cukup banyak. Paling tinggi usia calhaj yang berangkat tahun ini berusia 83 tahun dan termuda 19 tahun," katanya.

Baca juga: Pemerintah ingatkan visa umroh hanya bisa digunakan hingga 24 Mei 2024
Baca juga: Seorang calon haji asal Lubuklinggau meninggal dimakamkan di Madinah
Baca juga: Pj Gubernur Babel minta calon haji doakan kasus timah segera selesai

Pewarta: Aprionis
Editor: M. Hari Atmoko
COPYRIGHT © ANTARA 2024