Jakarta (ANTARA) - Empat pimpinan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI bertemu Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk membahas situasi bernegara di Indonesia.

"Mendiskusikan kerangka bernegara, tentu ada yang terwujud, ada yang belum terwujud, dalam sejarah bernegara," kata SBY saat menyambut kedatangan pimpinan MPR di kediamanannya Cikeas, Jawa Barat, Selasa.

Rombongan pimpinan MPR itu dipimpin Bambang Soesatyo dan tiga Wakil Ketua MPR, yakni Ahmad Basarah, Syarief Hasan dan Hidayat Nur Wahid (HNW).

"DNA kita itu sama, sama-sama mencintai negeri ini," ujar SBY.

SBY menyambut para pimpinan MPR di halaman samping rumahnya. Dia pun lalu mengajak satu-persatu pimpinan MPR masuk ke dalam rumahnya.

Sementara itu, Ketua MPR Bambang Soesatyo mengatakan kunjungan ke SBY merupakan kali ketiga.

Sebelumnya, para pimpinan MPR telah bertemu Wakil Presiden ke-10 dan 12 Jusuf Kalla, Wakil presiden ke-6 RI Try Sutrisno dan Wakil Presiden  ke-11 Boediono.

Baca juga: Ketua MPR: Penggolongan SIM bentuk kepedulian Polri
Baca juga: Baznas terima bantuan Rp500 juta bagi korban Sumbar dari Ahmad Muzani
Baca juga: Ketua MPR minta pemerintah masifkan operasi pasar jelang Idul Adha

Pewarta: Fauzi
Editor: Tasrief Tarmizi
COPYRIGHT © ANTARA 2024