Gianyar, Bali (ANTARA) -
Pendiri dan Direktur Ubud Food Festival (UFF) 2024, Janet DeNeefe mengatakan penyelenggaraan UFF bertujuan untuk merayakan makanan kaki lima bercita rasa lokal dan kekayaan gastronomi Indonesia.
 
Janet DeNeefe saat membuka festival makanan bertema Take It to the Streets di Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali, Kamis malam, mengatakan selain terkenal dengan keramahtamahan, Ubud bersanding dengan kekayaan kuliner Indonesia yang luar biasa mengundang perhatian pencinta kuliner dunia.
 
"Kami ingin menjadi bagian dari itu. Kuliner dengan cita rasa lokal memberikan pengamanan berbeda bagi setiap orang yang datang ke sini. Masakan Indonesia, khususnya jajanan kaki limanya, jelas berkelas dunia," katanya.
 
Macam-macam makanan hasil fermentasi khas Indonesia dan alat masak dari berbagai wilayah di Indonesia dipamerkan dalam festival tersebut. Setidaknya ada 70 stan kuliner yang menyajikan cita rasa kuliner nusantara mulai dari bakso, kuah ikan asam, babi guling dan banyak kuliner kreasi dari Indonesia dengan menonjolkan cita rasa asli yang menggugah selera para pengunjung.
 
Selain sajian kuliner tersebut, Ubud Food Festival juga akan menunjukkan demo masak dari koki dan keturunan keluarga yang masih melestarikan resep tradisional daerah.
 
Janet DeNeefe sendiri tertarik dengan kisah legenda hidup dari Bali, Ni Wayan Murni, yang dinobatkan sebagai penerima Lifetime Achievement Award 2024. Warung miliknya yang didirikan pada tahun 1974, dengan cepat menjadi destinasi bagi para pelancong baik dari dalam maupun luar negeri.
 
Seiring berjalannya waktu, warisannya juga berkembang dengan pendirian perusahaan-perusahaan yang masing-masing mencerminkan komitmennya terhadap warisan budaya Bali.
 
“Visi Murni tidak hanya memberikan dampak jangka panjang pada lanskap kuliner Bali, tetapi juga menyentuh banyak orang dengan kehangatan dan semangatnya untuk berbagi keindahan tanah airnya,” kata Janet DeNeefe.
 
Sementara itu, sebagai wujud apresiasi atas kekayaan kuliner dari berbagai daerah di Indonesia, PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) mendukung Ubud Food Festival (UFF) 2024 di Taman Kuliner Ubud, Bali.
 
Head of Region Indonesia Timur & Bali Nusra CIMB Niaga Ahmad S. Ilham menyatakan partisipasi CIMB Niaga dalam UFF sejalan dengan strategi untuk memperluas layanan kepada nasabah melalui beragam komunitas, salah satunya komunitas pecinta kuliner.
 
Dalam acara ini, CIMB Niaga menghadirkan pengalaman menikmati kuliner dengan layanan pembayaran yang praktis dan menguntungkan menggunakan aplikasi digital banking OCTO Mobile.
 
“Kami memahami semua orang mencintai kuliner dengan beragam cita rasanya dan Indonesia merupakan negara dengan kekayaan khazanah kuliner yang melimpah. Karena itu, kami menyambut baik dan mendukung perhelatan UFF yang berupaya merawat dan memperkaya kehidupan masyarakat Indonesia melalui pembangunan komunitas dan budaya di bidang kuliner," kata Ilham.
 
Dia berharap melalui UFF dapat melayani masyarakat lebih luas dan memberikan kemudahan bagi nasabah dengan layanan pembayaran yang praktis dan menguntungkan.
 
Selain menawarkan kemudahan layanan pembayaran melalui OCTO Mobile, pada acara ini CIMB Niaga juga mengajak para pengunjung untuk berpartisipasi dalam program Peduli Gizi Anak dan Cegah Stunting CIMB Niaga Bersama UNICEF dengan berdonasi melalui CIMB Niaga Peduli.
 
Program ini merupakan wujud komitmen CIMB Niaga sebagai bagian dari corporate citizenship yang memiliki perhatian besar kepada kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam mendukung upaya pemerintah untuk mencegah dan mengurangi masalah gizi buruk dan stunting di Indonesia, terutama di Nusa Tenggara Timur.

Baca juga: Dispar Bali: Mayoritas wisatawan pilih Ubud jadi destinasi bulan madu
Baca juga: Ubud Jazz Festival hadirkan musik, kerimbunan dan sungai
Baca juga: Kemenparekraf gelar lokakarya pengembangan gastronomi wisata di Ubud

Pewarta: Rolandus Nampu
Editor: Faisal Yunianto
COPYRIGHT © ANTARA 2024