Jakarta (ANTARA) - Terdapat sejumlah berita yang menarik perhatian pembaca pada Minggu kemarin (2/6) termasuk mengenai Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantul mengubah syarat Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 pada jalur zonasi.

Selain itu, terdapat pula kabar terbaru mengenai calon haji Indonesia termasuk puluhan WNI yang diamankan karena menjadi calon haji ilegal dan data mengenai calon haji yang meninggal dunia ketika penyelenggaraan ibadah haji.

Terdapat pula informasi mengenai erupsi Gunung Ibu di Maluku Utara dan aktivitas Gunung Dempo di Sumatera Selayan yang ditutup sementara.

Simak berita humaniora kemarin yang masih menarik dibaca hari ini:


1. Cegah praktik numpang KK, Bantul ubah persyaratan PPDB jalur zonasi

Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta memutuskan mengubah persyaratan PPDB tahun 2024 pada jalur zonasi demi mencegah praktik menumpang kependudukan pada kartu keluarga (KK) orang lain yang bukan orang tua atau kakek dan nenek kandung.


2. Kemenag Sulsel benarkan 37 calon haji Makassar ditangkap di Madinah

Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Makassar membenarkan sebanyak 37 warga yang diamankan oleh petugas (Askar) Arab Saudi karena menjadi calon haji ilegal adalah warga Sulawesi Selatan. Pihaknya masih berkoordinasi dengan Kementerian Agama RI serta kedutaan di Arab Saudi terkait hal itu.


3. PPIH: Calon haji Indonesia yang meninggal bertambah jadi 32 orang

Kementerian Agama RI mencatat calon haji Indonesia yang meninggal dunia selama proses penyelenggaraan ibadah haji kini bertambah menjadi 32 orang. Kemenag menyatakan seluruh jamaah haji yang meninggal dunia setelah masuk embarkasi dan sebelum keluar dari debarkasi akan dibadalhajikan.


4. Letusan Gunung Ibu hembuskan awan abu setinggi tujuh kilometer

Erupsi Gunung Ibu di Kabupaten Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara mengakibatkan awan abu vulkanik setinggi tujuh kilometer membumbung ke angkasa.


5. Aktivitas pendakian Gunung Dempo di Pagar Alam ditutup setelah erupsi

Aktivitas pendakian ke puncak Gunung Dempo di Kota Pagar Alam, Sumatera Selatan ditutup sementara dalam sepekan ke depan atau dalam periode Minggu, 2 Juni sampai 8 Juni 2024, sesuai imbauan Badan Geologi Kementerian Energi, Sumber Daya Mineral (ESDM).

Pewarta: Prisca Triferna Violleta
Editor: Risbiani Fardaniah
COPYRIGHT © ANTARA 2024